PENERAPAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTU 3D AURORA PADA MATERI AJAR FUNGSI MENU DAN IKON MICROSOFT EXCEL SISWA KELAS VIII SMP N 2 BATANG


Desi Rahmadini , 5302412083 (2016) PENERAPAN PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTU 3D AURORA PADA MATERI AJAR FUNGSI MENU DAN IKON MICROSOFT EXCEL SISWA KELAS VIII SMP N 2 BATANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5302412083.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran TIK di SMP N 2 Batang masih menggunakan model pembelajaran konvensional. Dalam proses pembelajaran materi Microsoft Excel harus menggunakan pendekatan yang mampu menunjang proses pembelajaran yaitu dengan menggunakan model pembelajaran Kontekstual dengan menggunakan 3D Aurora Presentation. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah apakah pembelajaran Kontekstual berbantu 3D Aurora mampu meningkatkan kemampuan siswa dalam mengetahui Fungsi Menu dan Ikon Microsoft Excel dan sikap siswa berdasarkan penilaian afektif dalam pembelajaran?. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah pembelajaran Kontekstual berbantu 3D Aurora mampu meningkatkan kemampuan siswa dan mengetahui sikap siswa berdasarkan penilaian afektif? Pada penelitian ini digunakan model penelitian Eksperimen dengan bentuk penelitian quasi experimental design (desain eksperimen kuasi). Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII siswa SMP N 2 Batang semester genap. Teknik sampling yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling yang menghasilkan dua kelas yaitu kelas eksperimen VIII B dan kelas kontrol VIII C. Metode pengumpulan data dalam penelelitian ini adalah angket, observasi, tes dan dokumentasi. Metode analisis data mengguanakan uji-t (t-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil pengamatan kelas pada saat pembelajaran berlangsung diperoleh hasil yang meningkat di setiap pertemuan. Hal ini dibuktikan dengan pencapaian hasil belajar siswa pada kelas eksperimen memperoleh rata-rata 76,89 dan kelas kontrol memperoleh rata-rata 72,77 sehingga dapat dikatakan rata-rata kelas eksperimen lebih baik dibandingkan rata-rata kelas kontrol serta pengamatan aktivitas siswa dan guru mengalami peningkatan. Berdasarkan analisis data dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa nilai hasil belajar siswa pada kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran Kontekstual berbantu 3D Aurora dalam kompetensi dasar Mengidentifikasi Fungsi menu dan ikon microsoft excel meningkat signifikan dibandingkan nilai hasil belajar pada kelas kontrol yang menggunakan model pembelajaran kontekstual dengan metode ceramah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Penerapan, Pembelajaran Kontekstual, 3D Aurora
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Model
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 03 Dec 2017 13:58
Last Modified: 03 Dec 2017 13:58
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/28082

Actions (login required)

View Item View Item