HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DENGAN KESELAMATAN BERKENDARA SEPEDA MOTOR SISWA SMKN 3 PEKALONGAN TAHUN AJARAN 2015/2016
Nur Muhamad Iskandar , 6411410071 (2015) HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DENGAN KESELAMATAN BERKENDARA SEPEDA MOTOR SISWA SMKN 3 PEKALONGAN TAHUN AJARAN 2015/2016. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas di Provinsi Jawa Tengah meningkat setiap tahunnya. Jumlah korban kecelakaan lalu lintas tertinggi terjadi pada kelompok usia 16-25 tahun., sedangkan korban kecelakaan tertinggi berpendidikan Sekolah Menegah Atas (SMA) atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yaitu pada tahun 2010 sebanyak 59,82% pada tahun 2011 sebanyak 59,88% dan pada tahun 2012 sebanyak 60,93%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara pengetahuan dengan keselamatan berkendara sepeda motor. Penelitian ini merupakan penelitian explanatory research dengan pendekatan secara cross sectional. Populasi yang dipilih dalam penelitian ini adalah siswa SMKN 3 Pekalongan Tahun Ajaran 2015/2016. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Sampel berjumlah 72 siswa. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat ( menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai p value sebesar 0,003. Hal ini menunjukkan bahwa p value<0,05. dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan dengan keselamatan berkendara sepeda motor siswa SMKN 3 Pekalongan tahun ajaran 2015/2016. Saran peneliti untuksekolah yaitu pihak sekolah harus lebih aktif berikan informasi, pengarahan dan motivasi kepada siswa mengenai tata cara berkendara yang baik dan benar.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, keselamatan berkendara sepeda motor |
Subjects: | O Sport > Ilmu Keolahragaan O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat O Sport > Education, Training, Research |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | Indah Tri Pujiati |
Date Deposited: | 30 Nov 2017 11:07 |
Last Modified: | 30 Nov 2017 11:07 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27952 |
Actions (login required)
View Item |