Tingkat Kemampuan Pukulan Servis Pendek Pada Pemain Pemula PB Muria Bae Kudus


Dermawan Soni Hartanto , 6301412109 (2017) Tingkat Kemampuan Pukulan Servis Pendek Pada Pemain Pemula PB Muria Bae Kudus. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6301412109.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah kemampuan pukulan servis pendek pemain pemula PB. Muria Bae Kudus. Permasalahan skripsi ini adalah bagaimanakah tingkat kemampuan pukulan servis pendek pada pemain pemula PB. Muria Bae Kudus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan pukulan servis pendek pada pemain pemula PB. Muria Bae Kudus. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survei. Metode pengumpulan data dengan tes. Populasi penelitian ini adalahpemain sebanyak 20. Sampel penelitian berjumlah 20 pemain. Pengambilan sampel menggunakan total sampling.Instrumen penelitian menggunakan tes dan analisis data dengan deskripsi presentase. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa tingkat kemampuan pukulan servis pendek pemain pemula PB. Muria Bae Kudus dengan kategori baik sekali 2 pemain (10%), baik 3 pemain (15%), sedang 9 pemain (45%), kurang 5 pemain(25%), dan kurang sekali 1 pemain (5%). Rata-rata kemampuan servis pendek pemain pemula PB. Muria Bae Kudus tahun 2016 sebesar 18,5, sehingga menunjukan masih dalam kategori sedang. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan bagi pelatih untuk melatih tes servis pendek dalam latihannya secara berulang-ulang, hal ini bertujuan untuk lebih meningkatkan kemampuan pukulan servispendek, sehingga saat pertandingan pemain tidak melakukan banyak kesalahan, karena servis pendek penentu awal permainan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Servis Pendek, pemain pemula
Subjects: O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 29 Nov 2017 12:16
Last Modified: 29 Nov 2017 12:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27915

Actions (login required)

View Item View Item