PENGARUH LATIHAN INTERVAL DAN 10 MINUTE TRIANGLE RUN TERHADAP INDEKS KELELAHAN PEMAIN BULUTANGKIS (Eksperimen Pada Pemain Putra Usia 11 – 13 PB. Pendowo Semarang Tahun 2015)


Dwi Handayani , 6301411231 (2015) PENGARUH LATIHAN INTERVAL DAN 10 MINUTE TRIANGLE RUN TERHADAP INDEKS KELELAHAN PEMAIN BULUTANGKIS (Eksperimen Pada Pemain Putra Usia 11 – 13 PB. Pendowo Semarang Tahun 2015). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6301411231.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam permainan bulutangkis memerlukan kemampuan daya tahan yang baik untuk mencapai prestasi. Rumusan masalah penelitian ini : 1) Apakah ada pengaruh latihan Interval Training Run terhadap Indeks Kelelahan?, 2) Apakah ada pengaruh latihan 10 Minute Triangle Run terhadap Indeks Kelelahan?, 3) Apakah ada perbedaan pengaruh antara latihan Interval Run dan 10 Minute Triangle Run terhadap Indeks Kelelahan?.Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh latihan interval run dan 10 minute triangle run terhadap indeks kelelahan serta perbedaan pengaruh latihan. Penelitian menggunakan metode eksperimen. Populasi penelitian pemain usia 11-13 tahun PB. Pendowo Semarang berjumlah 20 orang dan sampel sejumlah 20 orang dengan teknik purposive sampling. Variabel bebas penelitian adalah latihan Interval Run dan latihan 10 Minute Triangle Run dan variabel terikat adalah Indeks Kelelahan. Instrumen tes dengan RAST (Running Anaerobic Sprint Test). Teknik analisis uji t dengan taraf sig 5 % dan db=9. Hasil penelitian adalah ; 1) Hasil uji pengaruh latihan Interval Run terhadap Indeks Kelelahan adalah thitung > ttabel atau 7,606 > 2,262 2) Hasil uji pengaruh latihan 10 Minute Triangle Run terhadap hasil Indeks Kelelahan adalah thitung > ttabel atau 5,307 > 2,262, 3) Hasil Uji beda pengaruh antara latihan Interval Training Run dan latihan 10 Minute Triangle Run terhadap Indeks Kelelahan adalah thitung > ttabel atau 3,465 > 2,262. Kesimpulan penelitian 1) Ada Pengaruh latihan Interval Run terhadap Indeks Kelelahan, 2). Ada pengaruh latihan 10 Minute Triangle Run terhadap Indeks Kelelahan, 3) Ada perbedaan pengaruh antara latihan interval run dan 10 minute triangle run terhadap Indeks Kelelahan. Saran dari penelitian ini adalah bagi pemain bulutangkis usia 11-13 tahun pemain putra Pendowo untuk meningkatkan daya tahan dapat menggunakan latihan interval run

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kelelahan, Interval Training, Triangle Run
Subjects: O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Indah Tri Pujiati
Date Deposited: 28 Nov 2017 15:48
Last Modified: 28 Nov 2017 15:48
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27869

Actions (login required)

View Item View Item