RESORT DAN SPA DI KAWASAN DATARAN TINGGI DIENG DENGAN PENDEKATAN DESAIN GREEN ARCHITECTURE LANDASAN KONSEPTUAL PERENCANAAN DAN PERANCANGAN


ROKHMATULLAH PANJI IBRAHIM, 5112411051 (2016) RESORT DAN SPA DI KAWASAN DATARAN TINGGI DIENG DENGAN PENDEKATAN DESAIN GREEN ARCHITECTURE LANDASAN KONSEPTUAL PERENCANAAN DAN PERANCANGAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5112411051.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (6MB) | Preview

Abstract

Dieng adalah kawasan dataran tinggi di Jawa Tengah, yang masuk wilayah Kabupaten Banjarnegara dan Kabupaten Wonosobo. Letaknya berada di sebelah barat kompleks Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Banyaknya peninggalan sejarah, pemandangan alam yang menarik dan tempat wisata yang banyak,membuat Dataran Tinggi Diengmemiliki berbagai potensi sebagai objek wisata, antara lain : Wisata Budaya.Wisata Alam,dan Wisata Seni. Berbagai objek wisata pegunungan sudah mulai dikembangkan di beberapa kawasan Dataran Tinggi Dieng, seperti wisata di Bukit Sikunir, Bukit Sigedang, Telaga Warna, Candi Arjuna, Candi Srikandi, dan Candi Semar, dengan berbagai destinasi wisata tersebut, tidak cukup satu hari bagi para wisata untuk menikmati destinasi wisata yang ada di Dataran Tinggi Dieng, membuat para wisata membutuhkan tempat peristirahatan berupa Resortm Home stay, Hotel dan sejenisnya. Dengan adanya Resort & Spa dengan konsep Green Architecture Di kawasan Dataran Tinggi Dieng ini, di harapkan dapat memenuhi kebutuhan sarana prasarana, hunian sementara bagi wisatawan, dan bisa membantu menghijaukan kawasan Dataran Tinggi Dieng. Pada pemilihan lokasi Resort & Spa di kawasan Dataran Tinggi Dieng, diperlukan sebuah lokasi yang tepat dari segi peruntukan lahan, lahan yang tepat adalah lahan yang memiliki view yang baik, alami (belum diolah) dan diperuntukkan sebagai kawasan wisata. Aksebilitas yang mudah dijangkau. Selain itu jaringan infrastruktur juga sangat diperlukan dalam pemilihan lokasi guna untuk mendukung sarana yang ada dalam bangunan. Berdasarkan pembobotan ketiga alternatif site yang telah diakukan, maka alternatif site ke tiga Desa Dieng, Kecamatan Kejajar, Rencana Peruntukan Ruang Blok Spot II terpilih dan sesuai sebagai lokasi perencanaan Resort & Spa. Luas lahan 10.579 Ha, ketinggian maksimal bangunan 2 lantai dengan KDB 30% dan KLB 1,2. Dari beberapa pendekatan perencanaan dan perancangan di dapatkan Konsep Perencanaan dan Perancangan yang nantinya akan mendasari desain Resort & Spa di kawasan Dataran Tinggi Dieng ini. Kawasan dataran tinggi Dieng merupakan kawasan rawan longsor, terdapat beberapa titik longsor yang sangat membahayakan akibat tanah labil, perumahan penduduk yang tidak teratur dan banyak pertanian yang tidak memperhatikan kelestarian lingkungan, membuat kawasan ini membutuhkan penghijauan dan bangunan- bangunan yang hijau untuk memperbaiki dan melestarikan kawasan Dataran Tinggi Dieng. Green Architecture adalah konsep yang baik dan tepat untuk perancangan resort sesuai dengan keadaan dan kondisi Dieng saat ini.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Resort & SPA, Dieng, Green Architecture, Dataran Tinggi
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur, S1
Depositing User: Akhmad Abdul Hakim
Date Deposited: 13 Nov 2017 13:33
Last Modified: 13 Nov 2017 13:33
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27431

Actions (login required)

View Item View Item