PERSEPSI DAN IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 OLEH GURU MATA PELAJARAN GEOGRAFI SMA SE-KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN 2015


Rahayu Budi Arthani , 3201411060 (2016) PERSEPSI DAN IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 OLEH GURU MATA PELAJARAN GEOGRAFI SMA SE-KABUPATEN PURBALINGGA TAHUN 2015. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3201411060.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (899kB) | Preview

Abstract

Perkembangan kurikulum di Indonesia telah mengalami banyak perubahan dan perbaikan, mulai dari kurikulum sederhana tahun 1947 sampai dengan Kurikulum 2013. Namun pada September 2013. Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (KEMENDIKBUD) mengeluarkan keputusan tentang keberlanjutan Kurikulum 2013 memutuskan untuk menghentikan pelaksanaan kurikulum 2013 di sekolah-sekolah yang baru menerapkan satu semester yaitu sejak Tahun Pelajaran 2014/2015 dan tetap melanjutkan penerapan Kurikulum 2013 di sekolah-sekolah yang telah tiga semester menerapkan, yaitu sejak Tahun Pelajaran 2013/2014. Penelitan ini bertujuan: 1) Mengetahui Bagaimana persepsi guru mata pelajaran Geografi mengenai Kurikulum 2013 di SMA se-Kabupaten Purbalingga, dan 2) Mengetahui bagaimana implementasi Kurikulum 2013 di SMA se-Kabupaten Purbalingga. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif persentase. Lokasi penelitian di semua SMA se-Kabupaten Purbalingga yang masih mengimplementasikan kurikulum 2013 pada tahun 2014/2015. Populasi dalam penelitian ini adalah semua guru geografi yang berjumlah 8 (delapan) orang diambil dengan teknik total sampling. Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah persepsi guru mata pelajaran geografi mengenai kurikulum 2013, dan implementasi kurikulum 2013. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumntasi, dan kuesioner. Teknik analsis data yang digunakan yaitu deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi guru mata pelajaran geografi SMA se-Kabupaten Purbalingga termasuk dalam kategori baik dengan persentase skor sebesar 70,28% dan implementasi kurikulum 2013 di SMA se-Kabupaten Purbalingga termasuk dalam kategori sangat baik dengan persentase skor sebesar 82,65%. Hal tersebut dapat diharapkan dapat bermanfaat bagi para guru sebagai bahan evaluasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia yang sesuai dengan tujuan pendidikan nasional. Untuk mengingkatkan persepsi dan implementasi kurikuum 2013 maka hendaknya: a) guru lebih kreatif mencari informasi mengenai kurikulum 2013 di media lain maupun internet, b) guru lebih aktif untuk sharing-sharing ke sesama guru geografi atau guru lain baik di dalam forum maupun non forum sehingga guru selalu update informasi dan mempunyai persepsi yang lebih baik lagi mengenai kurikulum 2013.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Persepsi, Implementasi, Kurikulum 2013, Geografi
Subjects: L Education > Special Education > Geography Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Geografi, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 08 Nov 2017 15:35
Last Modified: 08 Nov 2017 15:35
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27272

Actions (login required)

View Item View Item