SURVEI MINAT SISWA KELAS X MAN 2 SEMARANG TERHADAP OLAHRAGA PARKOUR


Ilham Nur Utomo , 6211411031 (2015) SURVEI MINAT SISWA KELAS X MAN 2 SEMARANG TERHADAP OLAHRAGA PARKOUR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6211411031.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Parkour atau Freerunning merupakan salah satu olahraga yang dikenal sebagai olahraga extreme. Masalah dalam penelitian ini adalah seberapa besar faktor minat yang mempengaruhi minat siswa terhadap parkour. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besar faktor minat siswa kelas X di MAN 2 Semarang terhadap parkour. Metode penelitian menggunakan survei test. Variabel penelitian yaitu (1) variabel bebas: minat siswa (2) variabel terikat: olahraga parkour. Populasi berjumlah 240 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling diperoleh 80 sampel. Instrumen penelitian menggunakan angket. Penelitian dilakukan pada bulan Agustus 2015. Teknik analisis data menggunakan teknik angket atau kuisioner. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa faktor yang paling mendukung tingginya minat siswa terhadap olahraga parkour adalah faktor dari dalam (83,14%) dengan sub indikator melatih fisik (95,5%), kemudian diikuti oleh faktor emosional (80,79%) dengan sub indikator perasaan memiliki (86,25%), dan faktor motif lingkungan sosial (79,19%) dengan sub indikator sarana dan prasarana (85,5%). Simpulan penelitian ini adalah minat parkour siswa di MAN 2 Semarang adalah termasuk dalam kategori tinggi. Saran yang berkaitan dengan penelitian ini adalah para siswa dengan minat yang tergolong baik tersebut hendak dapat memacu diri untuk semangat berpartisipasi menjadi anggota parkour dan ikut berlatih.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Minat, Parkour, Siswa
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 08 Nov 2017 15:35
Last Modified: 08 Nov 2017 15:35
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27271

Actions (login required)

View Item View Item