PERANAN MUSLIMAT DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI BIDANG SOSIAL KEAGAMAN DI BATANG TAHUN 1998-2010


Dzurotul Qorina , 3111412011 (2016) PERANAN MUSLIMAT DALAM PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DI BIDANG SOSIAL KEAGAMAN DI BATANG TAHUN 1998-2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3111412011.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Arus globalisasi dan derasnya kemajuan teknologi komunikasi telah memperlihatkan perkembangan yang menakjubkan disatu sisi, namun disisi lain masyarakat nampaknya mulai berhadapan pada benturan budaya, seolah-olah perlahan-lahan ilmu pengetahuan mengucapkan selamat tinggal pada agama, kehidupan manusia semakin kering akan makna spiritual. Muslimat di Batang dengan muatan paham Aswaja menjaga sebuah implementasi tradisi keagamaan menyajikan program dalam bentuk sosial keagamaan. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan dan menganalisis Muslimat Cabang Batang secara Umum, Mendeskripsikan dan menganalisi peran Muslimat Cabang Batang dalam kehidupan sosial dan keagamaan tahun 1998-2010, mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh gerakan Muslimat Cabang Batang tahun 1998-2010 terhadap Masyarakat. Durkheim mengutamakan arti penting masyarakat struktur, interaksi dan istitusi sosial dalam memahami pemikiran dan perilaku manusia. Durkheim yang ingin melihat hampir seluruh perubahan utama manusia yaitu persoalan hukum, moralitas, profesi, keluarga dan kepribadian, ilmu pengetahuan, seni dan juga agama dengan menggunakan sudut pandang sosial. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah yaitu: (1) heuristik, (2) kritik sumber, (3) interpretasi, (4) dan historiografi. Hasil penelitian bahwa Muslimat dalam meningkatkan status perempuan yaitu dengan melaksanakan program pemberdayaan di bidang sosial, lingkungan hidup, koperasi, organisasi, budaya, dakwah dan penerangan serta ekonomi. Program-program yang terlaksana yaitu membangun klinik, program KB yang bekerjasama dengan PKK dan BKKBN, mendata majlis ta’lim, mendata khafidhoh, menyelenggarakan hari besar Islam, siraman rohani, lomba-lomba MTQ dan da’wah, membangun panti asuhan PSAA, bakti sosial, dan membangun klinik Siti Rohmah. Simpulan dari hasil penelitian adalah Muslimat telah berperan penting di Batang seperti mendirikan panti asuhan, pendidikan, kesehatan, dan juga dalam hal agama. Muslimat di Batang telah memperhatikan anggotanya yang tercermin melalui gerakan yang dilakukan Muslimat selama ini, dibuktikan dengan adanya klinik dibawah YKM NU dari sinilah nantinya digalakan KB, sosialisasi mengenai kesehatan yang berpengaruh kepada kesehatan masyarakat Batang. Mendirikan panti asuhan yang dilandasi dengan tujuan kesejahteraan sosial bagi anak-anak terlantar.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Muslimat, Pemberdayaan Perempuan, Sosial Keagamaan
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Sejarah, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 06 Nov 2017 18:22
Last Modified: 06 Nov 2017 18:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/27219

Actions (login required)

View Item View Item