ADSORPSI Cu(II) DENGAN ARANG AKTIF AMPAS TEBU DAN IMMOBILISASINYA SEBAGAI CAMPURAN BATU BATA


Qori’Aina , 4311411064 (2016) ADSORPSI Cu(II) DENGAN ARANG AKTIF AMPAS TEBU DAN IMMOBILISASINYA SEBAGAI CAMPURAN BATU BATA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4311411064.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Ampas tebu merupakan salah satu limbah pertanian yang murah dan dapat diperoleh dengan mudah serta dapat dimanfaatkan menjadi arang aktif. Pembuatan arang aktif dilakukan dengan proses karbonisasi dilanjutkan dengan proses aktivasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan kapasitas adsorpsi arang aktif ampas tebu teraktivasi NaOH 0,1 M terhadap Cu(II) serta mengetahui kadar Cu(II) yang terlepas setelah dilakukan immobilisasi pada batu bata. Pada penelitian ini arang dan arang aktif ampas tebu dibandingkan kualitasnya dengan parameter uji kadar air, uji kadar abu dan uji kadar iod. Kajian yang dilakukan meliputi optimasi adsorben pada variasi pH, waktu kontak dan konsentrasi. Arang aktif ampas tebu yang dihasilkan memiliki kadar air sebesar 1,36%, kadar abu 12,95%, dan kadar iod 19,71 mg/g. Optimasi pH diperoleh pada pH 5 dengan daya serap sebesar 10,0073 mg/g, optimasi waktu kontak diperoleh 150 menit dengan daya serap 9,0471 mg/g dan optimasi konsentrasi diperoleh 200 ppm dengan daya serap sebesar 22,3400 mg/g. Kadar Cu(II) terlepas setelah immobilisasi sebesar 0,23%.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: adsorpsi, arang aktif, batu bata, ampas tebu
Subjects: Q Science > QD Chemistry > Thermolysis
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 24 Oct 2017 13:24
Last Modified: 24 Oct 2017 13:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26915

Actions (login required)

View Item View Item