SURVEI PELAKSANAAN EKSTRAKURIKULER SEPAK TAKRAW TAKRAW TAKRAW DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN 2015


TONIS SUKO WIDODO FILIAL PRIMA , 6101411144 (2015) SURVEI PELAKSANAAN EKSTRAKURIKULER SEPAK TAKRAW TAKRAW TAKRAW DI SEKOLAH DASAR NEGERI SE-KECAMATAN KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN 2015. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6101411144.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Kecamatan Kangkung merupakan salah satu daerah di Kabupaten Kendal yang melakukan pembinaan ekstrakurikuler sepak takraw di sekolah dasar. Prestasi yang diraih Kecamatan Kangkung sangat baik. Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan ekstrakurikuler dan hambatan apa saja yang mempengaruhi pelaksanaan ekstrakurikuler sepak takraw di sekolah dasar se-kecamatan Kangkung. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler sepak takraw di sekolah dasar negeri se-Kecamatan Kangkung pada tahun 2015, faktor yang menghambat pelaksanaan ekstrakurikuler serta prestasi yang diraih. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian yaitu sekolah dasar negeri yang ada di Kecamatan Kangkung yang melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler sepak takraw, sekolah tersebut antara lain SD N 1 Jungsemi, SD N 2 Jungsemi, SD N 3 Jungsemi dan SD N 2 Kalirejo. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, pelatih ekstrakurikuler dan dua peserta di masing-masing sekolah. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk keabsahan data peneliti menggunakan triangulasi dengan sumber. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler sepak takraw di sekolah dasar negeri se-Kecamatan Kangkung pada tahun 2015 berjalan dengan baik. Hal ini terlihat bahwa semua SD N yang ada mempunyai waktu latihan yang terjadwal dengan baik dan dilaksanakan secara rutin, sarana dan prasarana yang disediakan oleh setiap sekolah yang cukup memadai, adanya program pertandingan ujicoba serta pencapaian prestasi oleh tim sepak takraw Kecamatan Kangkung yang sangat baik. Sedangkan faktor penghambat pelaksanaan ekstrakurikuler sepak takraw yaitu cuaca, sarana dan prasarana, lingkungan, kurangnya minat siswa dan dukungan dari orang tua. Simpulan dari penelitiaan ini yaitu pelaksanaan ekstrakurikuler sepak takraw di Sekolah Dasar Negeri Se-Kecamatan Kangkung pada tahun 2015 berjalan dengan baik. Meskipun pelaksanaan ekstrakurikuler sepak takraw berjalan dengan baik tetapi masih terdapat beberapa hambatan dalam pelaksanaanya, faktor yang menghambat pelaksanaanya yaitu cuaca, sarana dan prasarana, lingkungan, kurangnya minat siswa serta kurangnya motivasi dari orang tua. Saran yang diberikan yaitu sekolah sebaiknya lebih meningkatkan ketersediaan sarana dan prasarana olahraga dan lebih memberikan dukungan kepada siswa untuk mengembangkan bakatnya, peserta lebih disiplin berlatih agar kemampuannya dalam bermain sepak takraw terus meningkat dan hendaknya orang tua selalu memberikan dukungan kepada peserta ekstrakurikuler.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan, Ekstrakurikuler, Sepak Takraw
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 20 Oct 2017 19:38
Last Modified: 20 Oct 2017 19:38
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26888

Actions (login required)

View Item View Item