PENGEMBANGAN LKS BERBASIS MULTIPLE INTELLIGENCES UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SMP


Wanda Hesti Kurnia , 4201412104 (2016) PENGEMBANGAN LKS BERBASIS MULTIPLE INTELLIGENCES UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA SMP. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4201412104.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Multiple intelligences merupakan salah satu teori kecerdasan yang digunakan sebagai pengenalan siswa untuk menentukan strategi mengajar guru. Intisari dari teori multiple intelligences adalah membuat siswa aktif dalam pembelajaran sesuai dengan kecerdasan dominan yang dimiliki siswa. Upaya yang dapat dilakukan untuk mendorong siswa terlibat aktif adalah dengan menggunakan LKS. Lembar kerja yang dikembangkan memberi kesempatan pada siswa untuk mengembangkan kecerdasannya serta mengarahkan siswa untuk dapat membangun pengetahuannya dengan menemukan sendiri sesuai dengan jenis kecerdasannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan wujud LKS berbasis multiple intelligences, menguji tingkat kelayakan dan keterbacaan LKS, mengetahui peningkatan hasil belajar ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa SMP setelah menggunakan LKS. Penelitian ini menggunakan metode R & D. Desain uji coba adalah One Group Pre-test and Post-test Design. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIIIG SMP Negeri 2 Ambarawa tahun ajaran 2015/2016. Tingkat kelayakan dan keterbacaan LKS diuji menggunakan angket dan tes klos. Data hasil belajar kognitif diperoleh dari pre-test dan post-test. Data hasil belajar afektif dan psikomotorik diperoleh dari lembar observasi. Hasil penelitian didapatkan wujud LKS berbasis multiple intelligences yang telah teruji kelayakan dan keterbacaannya. Uji kelayakan menunjukkan LKS termasuk dalam kategori “sangat layak” digunakan sebagai pedoman belajar siswa. Uji keterbacaan menunjukkan LKS “mudah dipahami” oleh siswa. Setelah menggunakan LKS berbasis multiple intelligences, hasil belajar kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa mengalami peningkatan dalam kategori “sedang”.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: LKS, multiple intelligences, hasil belajar.
Subjects:
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 10 Oct 2017 14:42
Last Modified: 10 Oct 2017 14:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26705

Actions (login required)

View Item View Item