SURVEI MANAJEMEN PERWASITAN SEPAKBOLA DI BREBES TAHUN 2015
Akhmad Syarifudin , 6101408235 (2015) SURVEI MANAJEMEN PERWASITAN SEPAKBOLA DI BREBES TAHUN 2015. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Sepakbola merupakan permainan yang bersifat kompetitif, sehingga wasit dituntuk untuk menjadi pengadil yang lebih berkualitas. Kabupaten Brebes terdapat organisasi perwasitan sepakbola yang beranggotakan wasit C3, C2, C1 dan juga banyak sekali kompetisi yang bergulir dik kabupaten ini. Untuk itu kualitas wasit-wasit Kabupaten Brebes dituntut untuk menjadi wasit yang lebih berkualitas untuk meminimalisir terjadinya suatu keributan antar pemain, offisial, dan para suporter. Bagaimana keadaan struktur manajemen perwasitan sepakbola Askab Kabupaten Brebes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi manajemen perwasitan sepakbola Askab Kabupaten Brebes karena kondisi manajemen akan berpengaruh pada pertandingan yang dipimpinnya dan pada akhirnya akan memicu terjadinya kekisruhan. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Penelitian manajemen perwasitan Askab Kabupaten Brebes adalah penelitian deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah Wasit Nasional (C1), Wasit Asprov (C2), Wasit Askab (C3) yang ada di Askab Kabupaten Brebes. Selanjutnya objek penelitiannya adalah manajemen meliputi perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengawasan. Dari hasil penelitian data yang diperoleh yaitu: perencanaan sudah sesuai dengan tujuan yang telah disetujui, pengorganisasian memiliki struktur sesuai dengan kinerja masing-masing anggota organisasi, penggerakkan komisi wasit mempunyai strategi dan fungsi untuk menggerakkan wasit-wasit dalam menjalankan tugas-tugasnya, pengawasan oleh komisi wasit dengan cara memberi supervisi dan evaluasi kinerja dilapangan maupun diluar lapangan. Berdasarkan data yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa suatu organisasi harus mempunyai manajemen yang baik, meliputi perencanaan, pengorganisasian, penggerakkan, dan pengawasan yang merupakan suatu rangkaian yang tidak boleh dipisahkan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Survei, Manajemen, Perwasitan, Sepakbola |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) O Sport > Education, Training, Research |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 27 Sep 2017 17:06 |
Last Modified: | 27 Sep 2017 17:06 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26567 |
Actions (login required)
View Item |