PENGEMBANGAN MODEL BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK PERMAINAN UNTUK MENINGKATKAN SELF-ESTEEM SISWA SMA MUHAMMADIYAH 1 YOGYAKARTA


ALFIN MIFTAHUL KHAIRI, 0105513065 (2016) PENGEMBANGAN MODEL BIMBINGAN KELOMPOK DENGAN TEKNIK PERMAINAN UNTUK MENINGKATKAN SELF-ESTEEM SISWA SMA MUHAMMADIYAH 1 YOGYAKARTA. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of FULL.pdf]
Preview
PDF
Download (470kB) | Preview

Abstract

Perkembangan kemampuan atau potensi seseorang tidak akan terwujud begitu saja apabila tidak diupayakan dan seberapa jauh seseorang mengupayakan sehingga terwujud dalam sikap serta kebiasaannya. Hal ini dapat diperoleh apabila seseorang tersebut memiliki tingkat harga diri yang tinggi, sehingga dapat meningkatkan perkembangan baik oleh dirinya sendiri maupun lingkungan. Terutama bagi siswa di sekolah. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan pelaksanaan bimbingan kelompok, (2) Mendeskripsikan tingkat self-esteem siswa, (3) Menghasilkan model bimbingan kelompok dengan teknik permainan untuk meningkatkan self-esteem siswa, dan (4) Mengetahui tingkat keefektifan bimbingan kelompok dengan teknik permainan untuk meningkatkan self-esteem siswa SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode research and development dengan langkah penelitian yaitu (1) studi pendahuluan, (2) merancang model hipotetik, (3) uji kelayakan model hipotetik, (4) perbaikan model hipotetik, (5) uji empirik, (6) model akhir. Model ini divalidasi oleh dua orang pakar ahli bimbingan dan konseling dan lima orang validator praktisi sekolah. Berdasarkan hasil penelitian dan pengembangan diperoleh hasil yaitu (1) Bimbingan kelompok di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta telah direncanakan dalam program bimbingan dan konseling namun dalam pelaksanaannya belum maksimal, hal ini dikarenakan beberapa hambatan baik dari segi waktu, siswa, guru pembimbing atau konselor, (2) Tingkat self-esteem siswa SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta dari hasil studi pendahuluan pada kelas X yang berjumlah 118 siswa dengan kategori tinggi sebanyak 11 siswa (9,32%), kategori sedang 61 siswa (51,69%), kategori kurang 28 siswa (23,73%), dan kategori rendah 18 siswa (15,25%), (3) Model bimbingan kelompok dengan teknik permainan untuk meningkatkan self-esteem siswa SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta terdiri dari 7 komponen yang menitikberatkan pada teknik permainan dalam tahapan kegiatan bimbingan kelompok, (4) Model bimbingan kelompok dengan teknik permainan terbukti efektif untuk meningkatkan self-esteem siswa. Hal ini dilihat dari nilai n-Gain sebesar 0.57 yaitu kriteria sedang. Selain itu dari hasil uji statistik T-Test juga menunjukan t hitung > t tabel yaitu 5.013 > 2.262. Saran yang dapat diberikan bagi guru bimbingan dan konseling diharapkan dapat melaksanakan model pengembangan ini secara berkala dan berkelanjutan dengan tetap memperhatikan masukan dari lingkungan/ pihak-pihak lain.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Pasca Sarjana > Bimbingan dan Konseling, S2
Depositing User: A.Md Angga Rizky Purwandra
Date Deposited: 24 Mar 2017 18:26
Last Modified: 24 Mar 2017 18:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26287

Actions (login required)

View Item View Item