FAKTOR - FAKTOR RISIKO YANG MEMPENGARUHI KELAHIRAN MAKROSOMIA
Asty Melani, 6411412127 (2016) FAKTOR - FAKTOR RISIKO YANG MEMPENGARUHI KELAHIRAN MAKROSOMIA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Istilah makrosomia digunakan untuk menggambarkan bayi baru lahir dengan ukuran ≥ 4000 gram. Implikasi kesehatan atas bayi makrosomia masih kurang mendapat perhatian. Makrosomia merupakan salah satu penyebab penting morbiditas dan mortalitas pada janin dan Ibu. Dalam 2-3 dekade terakhir di banyak populasi berbeda di seluruh dunia terjadi peningkatan 15-25% proporsi wanita yang melahirkan bayi makrosomia. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor risiko yang mempengaruhi kelahiran makrosomia di RSUD Tugurejo Semarang. Jenis penelitian ini adalah case control study dengan perbandingan 1:1. Data dianalisis dengan menggunakan uji chi-square untuk bivariat dan logistic regression untuk multivariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara usia kehamilan (p = 0,006 ; OR = 13,000 ; 95% CI = 2,140-80,307) dan paritas (p = 0,006 ; OR = 13,000 ; 95% CI = 2,140-80,307) dengan kelahiran makrosomia. Sedangkan usia Ibu, IMT Ibu, jenis kelamin bayi, riwayat melahirkan bayi makrosomia, riwayat DMG Ibu, riwayat DM Ibu, dan antenatal care tidak menunjukkan hubungan yang bermakna dengan kelahiran makrosomia. Simpulan dari penelitian ini adalah risiko kelahiran makrosomia akan meningkat pada Ibu yang multiparitas dan memiliki usia kehamilan ≥ 41 minggu.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Case control ; Diabetes Melitus Gestasional (DMG) ; Makrosomia |
Subjects: | O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | Users 38256 not found. |
Date Deposited: | 20 Apr 2017 16:53 |
Last Modified: | 20 Apr 2017 16:53 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/26231 |
Actions (login required)
View Item |