KORELASI KAPASITAS VITAL PARU, KELINCAHAN TERHADAP KETRAMPILAN TEKNIK DASAR BERMAIN BOLA BASKET PADA PEMAIN BOLA BASKET SMA NEGERI 2 TEGAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009


Nur Ridwan Kurniawan , 6250405008 (2009) KORELASI KAPASITAS VITAL PARU, KELINCAHAN TERHADAP KETRAMPILAN TEKNIK DASAR BERMAIN BOLA BASKET PADA PEMAIN BOLA BASKET SMA NEGERI 2 TEGAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KORELASI KAPASITAS VITAL PARU, KELINCAHAN TERHADAP KETRAMPILAN TEKNIK DASAR BERMAIN BOLA BASKET PADA PEMAIN BOLA BASKET SMA NEGERI 2 TEGAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009]
Preview
PDF (KORELASI KAPASITAS VITAL PARU, KELINCAHAN TERHADAP KETRAMPILAN TEKNIK DASAR BERMAIN BOLA BASKET PADA PEMAIN BOLA BASKET SMA NEGERI 2 TEGAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah 1) Apakah ada hubungan antara kapasitas vital paru dengan kemampuan bermain bola basket pada pemain bola basket SMA Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2008/2009, 2) Apakah ada hubungan antara kelincahan dengan kemampuan bermain bola basket pada pemain bola basket SMA Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2008/2009, 3) apakah ada hubungan antara kapasitas vital paru, kelincahan dengan kemampuan bermain bola basket pada pemain bola basket SMA Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2008/2009. Populasi penelitian ini yaitu pemain bola basket SMA Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2008/2009 berjumlah 25 pemain. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik total sampling, berjumlah 25 orang. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif dengan menggunakan teknik survei tes. Analisis data yang digunakan yaitu regresi korelasi. Hasil dari penelitian ini adalah ada hubungan antar kapasitas vital paru terhadap ketrampilan bermain bola basket, ada hubungan kelincahan terhadap ketrampilan bermain bola basket, dan ada hubungan kapasitas vital paru, kelincahan terhadap ketrampila bermain bola basket. Simpulan dari penelitian ini yaitu ada hubungan yang signifikan antara kapasitas vital paru dengan kemampuan bermain bola basket dengan r = 0,662, ada hubungan antara kelincahan dengan kemampuan bermain bola basket dengan r = 0,601 dengan arah hubungan negatif, dan ada hubungan antara kapasitas vital paru, kelincahan dengan kemampuan bermain bola basket dengan r = 0,633. Saran, pemain bola basket SMA Negeri 2 Tegal Tahun Pelajaran 2008/2009 dan pelatih harus lebih memperhatikan kondisi kapasitas vital paru dan kelincahan karena memiliki hubungan yang signifikan dengan kemampuan bermain bola basket.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bola basket
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 20 May 2011 06:57
Last Modified: 25 Apr 2015 04:50
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/2499

Actions (login required)

View Item View Item