PENGARUH LATIHAN PILATES TERHADAP PERSENTASE KADAR LEMAK TUBUH PADA MEMBER PILATES PUTRI


Fadiela Cahya Wulan , 6301412017 (2017) PENGARUH LATIHAN PILATES TERHADAP PERSENTASE KADAR LEMAK TUBUH PADA MEMBER PILATES PUTRI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

Full text not available from this repository. (Request a copy)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian: Adakah pengaruh latihan Pilates terhadap persentase kadar lemak tubuh pada kelompok eksperimen di Eristy Management (EM) Studio Semarang tahun 2016? Metode penelitian ini adalah metode eksperimen dengan one grup pretestposttest. Jumlah sampel sebanyak 10 orang yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah menggunakan alat skinfold caliper, sedangkan analisis data dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik uji t. Lemak merupakan unit penyimpanan yang baik untuk energi. Sumber energi yang efektif, zat makanan yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh manusia. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan pilates terhadap persentase kadar lemak tubuh. Hasil penelitian diperoleh hasil pretest sebesar 0.873 & posttest sebesar 0.714 setelah dihitung diperoleh hasil sebesar 5.593 thitung dan banyaknya sampel 1=10 diperoleh ttabel 2.262. Secara perhitungan statistik menunjukan bahwa 5.593 thitung>ttabel 2.262, data dianalisis dengan menggunakan statistic dengan taraf signifikan 5%, maka terdapat pengaruh latihan pilates terhadap persentase kadar lemak tubuh. Simpulan penelitian: terdapat pengaruh latihan pilates terhadap persentase kadar lemak tubuh anggota member pilates putri eristy management studio Semarang tahun 2016. Saran: anggota member member pilates putri eristy management studio semarang untuk melakukan senam minimal 4 kali dalam 1 minggu agar persentase kadar lemak tubuh dapat menurun secara signifikan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Latihan Pilates, Kadar Lemak.
Subjects: O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Users 38264 not found.
Date Deposited: 13 Mar 2018 11:20
Last Modified: 13 Mar 2018 11:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/24674

Actions (login required)

View Item View Item