HUBUNGAN PENDAPATAN ORANG TUA SISWA DENGANHASIL BELAJAR IPS DI SDN GUGUS 4 SUKOWATI KABUPATEN SRAGEN


RATNA SARI , 1401412274 (2016) HUBUNGAN PENDAPATAN ORANG TUA SISWA DENGANHASIL BELAJAR IPS DI SDN GUGUS 4 SUKOWATI KABUPATEN SRAGEN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401412274.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Hasil belajar dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Beberapa faktor diantaranya adalah tingkat pendapatan orang tua. Tingkat pendapatan orang tua dapat membantu siswa dalam memenuhi kebutuhan sekolahnya. Sehingga siswa dapat menjalani proses pendidikannya dengan maksimal.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Mendiskripsikan tingkat pendapatan orang tua siswa di SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen. (2) Mendiskripsikan tingkat Hasil Belajar mata pelajaran IPS siswa di SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen. (3) Menguji pengaruh tingkat pendapatan orang tua dengan Hasil Belajar IPS di SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode korelasi. Populasi penelitian ini yaitu terdapat 200 siswa kelas V SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen. Pengambilan sampel dengan menggunakan Probaliti Sampling yaitu Simple Random Sampling diperoleh 50 siswa. Teknik pengumpulan data , observasi, dokumentasi, angket dan tes. Analisis data awal atau uji prasyarat dengan menggunakan uji normalitas dan linieritas. Sedangkan analisis data akhir yang dipakai untuk menguji hipotesis adalah dengan teknik analisis regresi sederhana. Hasil penelitian ini adalah berdasarkan hasil pembahasan analisis data dapat disimpulkan Tingkat Pendapatan Orang Tua di SDN Gugus 4 Kabupaten Sragen yaitu yang berpendapatan sangat tinggi 15%, berpendapatan tinggi 33%, berpendapatan sedang 35% dan yang berpendapatan rendah 17% berdasarkan penelitian tersebut orang tua siswa di SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen dalam kategori menengah atau sedang. Dari hasil belajar siswa terdapat 45 siswa (90%) tuntas dan 5 siswa (10%) tidak tuntas jadi rata-rata siswa di SDN tersebut memiliki hasil belajar yang tinggi. Terdapat Pengaruh positif Tingkat Pendapatan Orang Tua dengan Hasil Belajar IPS di SDN Gugus 4 Sukowati Kabupaten Sragen yang ditunjukkan dengan koefisien determinasi sebesar 0,568 yang artinya sebesar 30% variabel Tingkat Pendapatan Orang Tua mempengaruhi Hasil belajar IPS sehingga masih tersisa 70 % dari faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil analisis, maka penulis memberikan beberapa saran kepada orang tua hendaknya selalu memotivasi dengan selalu memberikan nasihat dan memantau anaknya dalam hal belajar dan memberikan arahan tentang pendidikan bagi anaknya. Orang tua sebaiknya juga selalu memberikan dukungan yang dapat berupa fasilitas belajar dan bisa juga secara non material pada anaknya untuk selalu berprestasi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar IPS, Tingkat pendapatan Orang Tua
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 17 Oct 2016 13:10
Last Modified: 17 Oct 2016 13:10
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/24314

Actions (login required)

View Item View Item