ANALISIS POTENSI DAN PREFERENSI KONSUMEN BATIK BAKAU (STUDI KASUS DI ZIE BATIK SEMARANG)


Maya Purnamasari, 5401411125 (2016) ANALISIS POTENSI DAN PREFERENSI KONSUMEN BATIK BAKAU (STUDI KASUS DI ZIE BATIK SEMARANG). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS POTENSI DAN PREFERENSI KONSUMEN BATIK BAKAU (STUDI KASUS DI ZIE BATIK SEMARANG)]
Preview
PDF (ANALISIS POTENSI DAN PREFERENSI KONSUMEN BATIK BAKAU (STUDI KASUS DI ZIE BATIK SEMARANG))
Download (1MB) | Preview

Abstract

Zie Batik Semarang merupakan perajin batik yang memanfaatkan tumbuhan bakau sebagai sumber ide motif serta memanfaatkan limbah bakau sebagai pewarna alami untuk kain batik. Semarang memiliki dua jenis tumbuhan bakau yaitu jenis Avicennia Sonneratia dan Rhizophora spp. Limbah bakau dipilih sebagai upaya pelestarian lingkungan dan menggembalikan hakikat pewarnaan batik menggunakan pewarna alam. Masyarakat Semarang banyak yang memakai batik sebagai busana di berbagai kesempatan. Namun, preferensi penggunaan batik dengan pewarnaan alam di Semarang belum banyak diketahui. Oleh karena itu mulainya kesadaran masyarakat akan pewarna alam akan mengangkat ketenaran batik dengan pewarna alam limbah bakau di Semarang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan fokus penelitian pada analisis potensi dan preferensi konsumen batik bakau di Zie Batik Semarang. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan teknik triangulasi dari sumber-sumber penelitian yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukan bahwa potensi batik pada Zie Batik Semarang mengalami peningkatan permintaan konsumen dilihat dari meningkatkan pesanan batik produksi Zie Batik dengan menggunakan motif tumbuhan bakau serta andalan warna coklat sebagai hasil dari tumbuhan bakau. Motif tumbuhan bakau dari Zie Batik menjadi ikon batik di Semarang. Konsistensi Zie Batik menggunakan pewarna alam serta menjadikan tumbuhan bakau menjadi motif batik membuat Zie Batik semakin banyak peminatnya. Preferensi konsumen menunjukan bahwa konsumen menyukai hasil batik yang diproduksi Zie Batik Semarang. Simpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah analisis potensi dan preferensi konsumen batik bakau di Zie Batik Semarang sudah mengalami peningkatan baik produksi maupun dalam hal permintaan konsumen. Adapun kendala yang dihadapi Zie Batik yaitu faktor cuaca, bahan baku serta pemasaran.saran dari penelitian ini adalah Zie Batik Semarang supaya lebih banyak menambah desain motif-motif batik yang inovatif serta lebih mengeksplorasi bakau sehingga dapat menghasilkan variasi produk yang makin menarik dan banyak diminati masyarakat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Analisis, Preferensi Konsumen, Zie Batik Semarang
Subjects: T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY3 Tata Busana S1
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Busana, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 28 Sep 2016 16:33
Last Modified: 28 Sep 2016 16:33
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23939

Actions (login required)

View Item View Item