PENGARUH DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS X IS SMA NEGERI 5 TEGAL TAHUN AJARAN 2014/2015


Safitri Irianti , 3201411068 (2015) PENGARUH DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS X IS SMA NEGERI 5 TEGAL TAHUN AJARAN 2014/2015. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3201411068b.pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam suatu lembaga pendidikan, hasil belajar merupakan indikator yang penting untuk mengukur keberhasilan proses belajar mengajar. Tinggi rendahnya hasil belajar siswa dipengaruhi oleh banyak faktor, antara lain faktor internal, faktor eksternal dan faktor pendekatan belajar. Disiplin belajar adalah salah satu faktor internal yang berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana disiplin belajar siswa pada mata pelajaran geografi di kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal, (2) Seberapa besar pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran geografi siswa kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mengetahui kedisiplinan belajar siswa pada mata pelajaran geografi di kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal, (2) Untuk mengetahui dan menganalisis seberapa besar pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar siswa kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal. Lokasi penelitian berada di Jalan Kali kemiri II Kecamatan Margadana Kota Tegal. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal dengan jumlah 144 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yakni teknik proportional random sampling dengan jumlah sampel 60 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi dan kuesioner. Analisis data penelitian mengguanakan deskriptif persentase dan regresi sederhana dengan bantuan program IBM SPSS Statistic 21. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah disiplin belajar sedangkan variabel terikatnya adalah hasil belajar. Hasil penelitian menunjukan disiplin belajar siswa berada pada kategori tinggi dengan rata-rata skor 107,8. Berdasarkan penelitian dan analisis data diperoleh persamaan regresi Y= 8,856+0,599X dengan besarnya pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar siswa 84,6% yang berarti hasil belajar dipengaruhi disiplin belajar sebesar 84,6% dan sisanya 15,4% dipengaruhi oleh faktor lain. Simpulan dari penelitian ini adalah ada pengaruh disiplin belajar terhadap hasil belajar mata pelajaran geografi siswa kelas X IS SMA Negeri 5 Tegal tahun ajaran 2014/2015. Saran bagi siswa diharapkan dapat memiliki sikap disiplin belajar dari kesadaranya sendiri agar lebih memacu dalam kegiatan belajar serta memiliki jadwal belajar sendiri dan dapat memanfaatkan waktu luangnya untuk belajar. Saran bagi guru sebaiknya dapat menumbuhkan dan meningkatkan disiplin belajar siswa dengan cara memberikan pemahaman tentang disiplin dalam hal belajar. Saran bagi sekolah diharapkan dapat lebih meningkatkan disiplin belajar, mengawasi dan mempertahankan disiplin belajar siswa melalui tata tertib sekolah, dan bagi orang tua atau wali murid diharapkan dapat lebih mengawasi putra-putrinya ketika melakukan kegiatan belajar di rumah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Belajar, Hasil belajar
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: handoyo eko perpus
Date Deposited: 27 Sep 2016 17:42
Last Modified: 27 Sep 2016 17:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23917

Actions (login required)

View Item View Item