PELAKSANAAN SISTEM PENGELOLAAN ARSIP AKTIF, INAKTIF DI KANTOR BADAN DIKLAT, ARSIP, DAN PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN CILACAP


Mukri Listiani , 7101411226 (2016) PELAKSANAAN SISTEM PENGELOLAAN ARSIP AKTIF, INAKTIF DI KANTOR BADAN DIKLAT, ARSIP, DAN PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN CILACAP. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7101411226_(1).pdf]
Preview
PDF
Download (1MB) | Preview

Abstract

Pelaksanaan sistem pengelolaan arsip merupakan bagian penting dalam kegiatan administrasi. Sistem pengelolaan arsip dikatakan penting karena arsip yang merupakan hasil rekaman, acuan, dan bahan pertimbangan suatu keputusan menjadikan pelaksanaan sistem pengelolaan arsip harus dapat diperhatikan, mulai dari cara bagaimana mengolah arsip dengan baik dan benar, kegiatan pemeliharaan dan pengamanan arsip, serta fasilitas yang harus dimiliki demi mendukung kegiatan sistem pengelolaan arsip. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan tentang Pelaksanaan Sistem Pengelolaan Arsip Aktif, Inaktif di Kantor Badan Diklat, Arsip, dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Cilacap. Penelitian ini merupakan penelitian Kualitatif Deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa; observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, pereduksian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan sistem pengelolaan arsip aktif meliputi kegiatan pencatatan, penataan, penyimpanan, peminjaman arsip dan penemuan kembali arsip, pemindahan arsip ke depo arsip serta kegiatan pemeliharaan dan perawatan arsip. Sedangkan pelaksanaan sistem pengelolaan arsip inaktif di Bidang kearsipan meliputi kegiatan pengumpulan arsip, pemilahan arsip, pendiskripsian arsip, pembungkusan arsip, penilaian arsip, manuver kartu, penomoran definitif, manuver berkas, penataan arsip dalam boks, penyusunan boks arsip di rak arsip, pencatatan di buku daftar pertelaan arsip (DPA), pemeliharaan dan perawatan arsip inaktif, peminjaman dan pengawasan arsip inaktif, dan kegiatan pemusnahan arsip inaktif. Simpulan dari penelitian ini adalah pelaksanaan sistem pengelolaan arsip baik itu arsip aktif maupun arsip inaktif sudah terlaksana dengan baik sesuai dengan prosedur dan kebutuhan organisasi mulai dari penyimpanan sampai dengan pemusnahan arsip. Namun terdapat kendala yang dihadapi yaitu kurangnya perhatian terhadap metode peminjaman arsip yang tidak menggunakan buku daftar peminjaman arsip aktif, kurangnya sarana dan prasarana yang mendukung di depo arsip, dan arsip kacau yang sejauh ini diterima oleh bidang kearsipan dari SKPD-SKPD setempat berupa arsip yang belum teridentifikasi. Saran dari penelitian ini yang dapat dipertimbangkan untuk mengatasi kendala yang ada adalah dengan menerapkan penggunaan buku daftar peminjaman arsip, memaksimalkan sarana dan prasarana yang ada serta memaksimalkan kinerja dalam mengatasi arsip kacau di bidang kearsipan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sistem Pengelolaan, Arsip Aktif, Arsip Inaktif,Implementation, Management System, Active Archive, Inactive Archive
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Users 22799 not found.
Date Deposited: 03 Oct 2016 17:56
Last Modified: 03 Oct 2016 17:56
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23900

Actions (login required)

View Item View Item