PERFEKSIONISME DAN KECEMASAN KOMPETITIF PADA ATLET SEPAK BOLA TIM NASIONAL U-23


Tri Aprilia Indianawati, Tri (2016) PERFEKSIONISME DAN KECEMASAN KOMPETITIF PADA ATLET SEPAK BOLA TIM NASIONAL U-23. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1511411140.pdf]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Indianawati, Tri Aprilia. 2015. Perfeksionisme dan Kecemasan Kompetitif Pada Atlet Sepak Bola Tim Nasional U-23. Skripsi, Jurusan Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing Anna Undarwati, S. Psi., M. A. Kata Kunci : Perfeksionisme, Kecemasan Kompetitif, Atlet Sepak bola adalah jenis olahraga yang tidak hanya mengandalkan kemampuan fisik saja namun terdapat adu taktik, adu kemampuan hingga mental para pemain. Unsur mental memainkan peranan penting dalam mengendalikan keadaan buruk yang dialami atlet. Persoalan mental kerap dianggap menjadi penyebab utama kegagalan atlet ketika bertanding. Dalam hal ini, salah satu persoalan mental yang sering dialami atlet adalah perfeksionisme dan kecemasan kompetitif. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode korelasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat perfeksionisme atlet, untuk mengetahui tingkat kecemasan kompetitif, dan untuk mengetahui hubungan perfeksionisme dengan kecemasan kompetitif. Teknik sampling yang digunakan adalah insidental sampling dan jumlah sampel adalah 18 atlet. Data penelitian diambil menggunakan skala Multidimentional Perfectionism Scale (MPS) dan skala Sport Competition Anxiety Test (SCAT). Skala MPS terdiri dari 17 aitem yang mempunyai koefisien validitas antara 0,401 hingga 0,508 pada taraf signifikansi 1% dan koefisien reliabilitas sebesar 0,720. Sedangkan skala kecemasan kompetitif terdiri dari 10 aitem yang mempunyai koefisien validitas antara 0,400 hingga 0,551 pada taraf signifikansi 1% dan koefisien reliabilitas sebesar 0,699. Metode analisis data yang digunakan adalah Kendall Tau. Berdasarkan hasil uji korelasi Kendall Tau diketahui p=0,001 pada taraf signifikansi 1%. Karena p<0,01 maka hasil ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif yang sangat signifikan antara perfeksionisme dengan kecemasan kompetitif. Artinya semakin tinggi perfeksionisme maka semakin rendah kecemasan kompetitif yang dialami atlet ketika akan bertanding. Pada penelitian ini, tingkat perfeksionisme atlet sebesar 90,83% dan berada pada kategori sangat tinggi. Sedangkan tingkat kecemasan kompetitif atlet sebesar 16,78% dan berada pada kategori rendah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi > Psikologi (S1)
Depositing User: amalia ramadhani unnes
Date Deposited: 16 Apr 2024 02:17
Last Modified: 16 Apr 2024 02:17
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23696

Actions (login required)

View Item View Item