SISTEM PENGONTROLAN LAMPU PENERANGAN RUMAH


Okky Setiawan , 5311312005 (2015) SISTEM PENGONTROLAN LAMPU PENERANGAN RUMAH. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5311312005.pdf]
Preview
PDF
Download (912kB) | Preview

Abstract

Sistem pengontrolan lampu penerangan rumah merupakan suatu alat pengontrolan yang diaplikasikan untuk mengontrol lampu penerangan rumah, sistem pengontrolan lampu baik secara otomatis maupun dikontrol dengan media tertentu seperti menggunakan timer dan PLC maupun kontrol lampu menggunakan remot dan bloetooth sebenarnya sudah digunakan oleh sebagian masyarakat, hanya saja masih ada kekurangan dan kelemahan baik dari harganya yang relativ mahal dan juga pengontrolannya yang kurang efisien. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk membuat suatu alat pengontrolan lampu penerangan rumah yang sederhana, efektif dan efisien yang dapat digunakan untuk mengontrol lampu penerangan rumah guna menghemat energi listrik dengan memanfaatkan alat komunikasi yaitu gadget. Perancangan sistem pengontrolan lampu penerangan rumah meliputi beberapa metode. Secara urut tahap-tahap dari metode tersebut adalah studi literatur, metode observasi, analisis kebutuhan yang diperlukan dan pembuatan alat. Dalam merancang alat Sistem Pengontrolan Lampu Penerangan Rumah ini, digunakan raspberry pi b+ untuk mengontrol lampu penerangan rumah. Pengujian alat ini dilakukan untuk mencoba keseluruhan desain alat, apakah alat yang dibuat bekerja dengan baik atau tidak. Untuk pengujian secara otomatis menggunakan sensor LDR, sensor akan membaca sinar yang datang, ketika cahaya itu <500 lux maka lampu akan menyala tetapi sebaliknya jika cahaya >500 lux maka lampu akan mati. Sedangkan pengujian untuk pengontrolan menggunakan android lampu akan dikontrol menggunakan internet yang dapat dikontrol dari manapun selagi masih ada koneksi internet. Dari beberapa kali pengujian alat sistem pengontrolan lampu penerangan rumah ini dapat bekerja dengan baik, yaitu mampu mengontrol baik menyalakan maupun mematikan lampu tanpa kegagalan/kesalahan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sistem Pengontrolan Lampu Penerangan Rumah UNNES
Subjects: T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Elektro, D3
Depositing User: Users 23382 not found.
Date Deposited: 20 Jul 2016 18:16
Last Modified: 20 Jul 2016 18:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23464

Actions (login required)

View Item View Item