PERANAN SEKTOR INDUSTRI PENGOLAHAN DALAM PEREKONOMIAN PROVINSI JAWA TENGAH DENGAN PENDEKATAN ANALISIS INPUT OUTPUT
Muhammad Azwar Anas , 7111411061 (2015) PERANAN SEKTOR INDUSTRI PENGOLAHAN DALAM PEREKONOMIAN PROVINSI JAWA TENGAH DENGAN PENDEKATAN ANALISIS INPUT OUTPUT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PERANAN SEKTOR INDUSTRI PENGOLAHAN DALAM PEREKONOMIAN PROVINSI JAWA TENGAH DENGAN PENDEKATAN ANALISIS INPUT OUTPUT )
- Published Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator keberhasilan pembangunan suatu daerah yang dapat dilihat melalui nilai PDRB serta pendapatan perkapita. Kontribusi nilai yang diberikan setiap sektor terhadap pertumbuhan nilai PDRB di Provinsi Jawa Tengah selalu mengalami kenaikan setiap tahunnya. Hal ini tidak lepas dari peran sektor industri pengolahan yang memberikan kontribusi tertinggi terhadap perekonomian Provinsi Jawa Tengah yaitu sebesar 32,56%, dengan laju pertumbuhan sebesar 5,91% pada tahun 2013. Akan tetapi dari peningkatan nilai PDRB Provinsi Jawa Tengah tersebut, masih terjadi perbedaan kontribusi antarsektor terhadap nilai PDRB Provinsi Jawa Tengah yang cenderung mencolok, maka kondisi tersebut memberikan gambaran bahwa belum adanya keseimbangan pengaruh antarsektor yang baik pada sektor-sektor ekonomi di Provinsi Jawa Tengah. Kesenjangan yang dimaksud adalah kesenjangan pendapatan, kesenjangan tenaga kerja pada tiap sektornya yang akan selalu menjadi masalah jika dibiarkan secara terus menerus. Penelitian ini bertujuan menganalisis peranan sektor industri pengolahan dalam perekonomian Provinsi Jawa Tengah. Kemudian menganalisis keterkaitan sektor industri pengolahan dengan sektor-sektor perekonomian lainnya di Provinsi Jawa Tengah, baik bagi penyedia input maupun sektor-sektor yang menggunakan output dari sektor industri pengolahan di Provinsi Jawa Tengah. Selain itu penelitian ini juga menganalisis koefisien penyebaran dan kepekaan penyebaran sektor industri pengolahan di Provinsi Jawa Tengah, serta menganalisis pengaruh ekonomi yang ditimbulkan oleh sektor industri pengolahan berdasarkan efek pengganda (multiplier) terhadap output, pendapatan dan tenaga kerja di Provinsi Jawa Tengah. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis pada Tabel Input-Output Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013 klasifikasi 19 sektor yang diagregasi menjadi 9 sektor dan untuk pengolahan data dilakukan dengan bantuan program Microsoft Excel yang merupakan perangkat lunak komputer. Berdasarkan hasil analisis keterkaitan sektor industri pengolahan memiliki nilai keterkaitan total ke depan (4,177) yang lebih besar dibandingkan dengan nilai keterkaitan total ke belakang (2,021), berarti hal ini menunjukkan bahwa sektor industri pengolahan memiliki peranan yang penting dalam memberikan ketersediaan output yang digunakan sebagai input oleh sektor lain di Provinsi Jawa Tengah. Sedangkan berdasarkan hasil analisis penyebaran, nilai kepekaan penyebaran sektor industri pengolahan (2,32459) dan nilai koefisien penyebarannya (1,12458), nilai penyebaran tersebut lebih besar dari 1 (satu). Hal ix ini menunjukkan bahwa sektor industri pengolahan mampu untuk mendorong pertumbuhan sektor hilirnya serta mampu menarik pertumbuhan sektor hulunya. Hasil analisis pengganda (mutiplier), nilai multiplier output sektor industri pengolahan, yaitu sebesar 2,02060. Selanjutnya untuk nilai multiplier pendapatan sektor industri pengolahan, sebesar 0,28543. Sedangkan hasil nilai multiplier tenaga kerja sektor industri pengolahan, yaitu sebesar 0,16558. Melihat hasil analisis Tabel Input-Output Provinsi Jawa Tengah Tahun 2013 tentang sektor industri pengolahan. Maka pemerintah Provinsi Jawa Tengah dalam hal ini Badan Perencanaan Pembangunan Daerah diharapkan lebih memperhatikan dan meningkatkan usaha pengembangan sektor industri pengolahan yang lebih terarah dan tepat dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah. Serta mempertahankan sektor industri pengolahan yang berperan sebagai sektor pemimpin (leading sector), maksudnya dengan adanya pembangunan industri maka akan memacu dan mengangkat pembangunan sektor-sektor lainnya, sehingga pada akhirnya akan meningkatkan perekonomian Provinsi Jawa Tengah secara keseluruhan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Industri Pengolahan, Analysis Input-Output. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1 |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 03 Feb 2016 11:09 |
Last Modified: | 03 Feb 2016 11:09 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23340 |
Actions (login required)
View Item |