PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI HIDROKARBON DAN MINYAK BUMI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS SISWA SMA N 14 SEMARANG


Putri Yunita Septiyani , 4301411011 (2015) PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI HIDROKARBON DAN MINYAK BUMI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN AKTIVITAS SISWA SMA N 14 SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4301411011.pdf]
Preview
PDF
Download (5MB) | Preview

Abstract

Salah satu penyebab rendahnya aktivitas dan hasil belajar kognitif siswa adalah proses pembelajaran yang masih didominasi metode ceramah yang berpusat pada guru sehingga siswa tidak termotivasi untuk terlibat aktif dalam pembealajaran. Suatu proses belajar dikatakan baik, apabila proses tersebut dapat membangkitkan aktivitas belajar yang efektif. Dalam usaha peningkatan aktivitas dan hasil belajar kognitif siswa, diperlukan adanya inovasi pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa. Aktivitas dan hasil belajar kognitif siswa yang rendah terjadi pada banyak mata pelajaran, temasuk kimia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa dengan penerapan project based learning pada materi hidrokarbon dan minyak bumi di SMA N 14 Semarang tahun ajaran 2014/2015. Penelitian yang dilakukan tergolong sebagai penelitian eksperimen dengan desain yang digunakan adalah pretest postest control group. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Metode pengumpulan data adalah soal tes berbentuk multiple choice, observasi, dokumentasi, dan angket. Data hasil penelitian dianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Secara kuantitatif, data penelitian dihitung besar peningkatan hasil rerata dan menentukan kriteria interval kelas tertentu. Hasil analisis data menunjukan adanya peningkatan hasil belajar kognitif dan aktivitas siswa pada kelas eksperimen yang menggunakan model project based learning berturut-turut sebesar 61 % dan 65 % termasuk kriteria sedang. Hasil uji t-test pada hasil belajar kognitif dan aktivitas diperoleh harga t hitung sebesar 3,2674 lebih dari 1,668 dengan taraf signifikansi 5%, dan derajat kebebasan 68 dan untuk hasil uji t-test aktivitas siswa t hitung sebesar 11,2317 lebih dari t tabel 1,668 hal ini berarti rata-rata hasil belajar kognitif dan aktivitas siswa kelas eksperimen lebih tinggi daripada rata-rata hasil belajar kognitif dan aktivitas siswa kelas kontrol setelah adanya penerapan project based learning. Rata-rata skor total aspek afektif kelas eksperimen dan kelas kontrol berturut-turut adalah 27,58 dan 25,88. rata-rata skor total aspek psikomotorik kelas eksperimen dan kelas kontrol berturut-turut adalah 27,19 dan 24,99. Hasil analisis dapat disimpulkan bahwa penerapan project based learning pada materi hidrokarbon dan minyak bumi dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas siswa SMA N 14 Semarang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas, Hasil Belajar, Model Project Based Learning
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia, S1
Depositing User: Users 23382 not found.
Date Deposited: 28 Jan 2016 10:09
Last Modified: 28 Jan 2016 10:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23205

Actions (login required)

View Item View Item