PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES BELAJAR FISIKA SISWA SMP KELAS VIII


Nurul Istiana , 4201411118 (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF STAD UNTUK MENINGKATKAN PENGUASAAN KONSEP DAN KETERAMPILAN PROSES BELAJAR FISIKA SISWA SMP KELAS VIII. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4201411118.pdf]
Preview
PDF
Download (5MB) | Preview

Abstract

Penguasaan konsep dan keterampilan proses belajar fisika siswa kelas VIII B SMP Negeri 2 Ambarawa belum optimal, sehingga dibutuhkan penerapan model pembelajaran yang dapat mengoptimalkannya. Model yang akan diterapkan adalah Pembelajaran Kooperatif STAD (Student Teams Achievement Divisons) dengan berbantuan media power point dan video pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif STAD terhadap penguasaan konsep dan keterampilan proses belajar fisika siswa pada sub pokok bahasan getaran dan gelombang. Sampel dalam penelitian ini adalah kelas VIII B yang ditentukan dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes, observasi dan dokumentasi. Analisis data menggunakan uji desktiptif presentase, uji gain ternormalisasi dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan hasil ketuntasan belajar klasikal sebesar 86,11% dengan kriteria tinggi. Data pre-test dianalisis menggunakan Chi Kuadrat, didapatkan χ2hitung= 4,552; χ2tabel= 11,070 sehingga χ2hitung< χ2tabel. Data post-test dianalisis menggunakan Chi Kuadrat, didapatkan χ2hitung= 4,175; χ2tabel= 11,070 sehingga χ2hitung < χ2tabel. Dengan demikian data pre-test dan post-test dinyatakan berdistribusi normal. Peningkatan penguasaan konsep ditunjukkan dengan <g>= 0,6 dengan kriteria sedang. Hasil analisis uji t menyebutkan thitung = 7,477; ttabel= 1,697; thitung > ttabel sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Kelima aspek keterampilan proses belajar fisika siswa dinyatakan meningkat secara signifikan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif STAD dapat meningkatan penguasaan konsep dan keterampilan proses belajar fisika siswa SMP kelas VIII pada sub pokok bahasan getaran dan gelombang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kooperatif STAD, penguasaan konsep, keterampilan proses fisika
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QC Physics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: Users 23382 not found.
Date Deposited: 26 Jan 2016 16:18
Last Modified: 26 Jan 2016 16:18
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/23185

Actions (login required)

View Item View Item