PENGARUH LOCUS OF CONTROL TERHADAP JOB INSECURITY DENGAN MASA KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERATOR (Studi pada Karyawan Outsourcing PT. Pos Indonesia Kantor MPC Semarang)


Nidhomul Haq , 1550408114 (2015) PENGARUH LOCUS OF CONTROL TERHADAP JOB INSECURITY DENGAN MASA KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERATOR (Studi pada Karyawan Outsourcing PT. Pos Indonesia Kantor MPC Semarang). Under Graduates thesis, UNNES.

[thumbnail of PENGARUH LOCUS OF CONTROL TERHADAP JOB INSECURITY DENGAN MASA KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERATOR (Studi pada Karyawan Outsourcing  PT. Pos Indonesia Kantor MPC Semarang)  ]
Preview
PDF (PENGARUH LOCUS OF CONTROL TERHADAP JOB INSECURITY DENGAN MASA KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERATOR (Studi pada Karyawan Outsourcing PT. Pos Indonesia Kantor MPC Semarang) ) - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh locus of control dan masa kerja terhadap job insecurity serta untuk melihat apakah masa kerja memoderatori pengaruh locus of control terhadap job insecurity. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain kausalkomparatif. Responden penelitian ini adalah karyawan outsourcing PT. Pos Indonesia Kantor MPC Semarang dengan jumlah 89 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala Job Insecurity dan skala IPC Locus of Control. Koefisien validitas skala Job Insecurity berkisar antara 0,080 sampai dengan 0,683 dengan taraf signifikansi 5%.Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dan uji residual. Berdasakan perbandingan nilai mean empirik dan mean hipotetik didapatkan hasil bahwa job insecurity responden penelitian secara keseluruhan masuk dalam kriteria sedang. Sedangkan untuk faktor internal locus of control responden penelitian secara keseluruhan dalam kriteria tinggi, faktor powerful others dan faktor chance responden penelitian masuk dalam kriteria sedang. Berdasarkan uji linieritas, faktor powerful others dan faktor chance tidak linier dengan variabel job insecurity, sehingga dikeluarkan dari model regresi dan uji residual. Penelitian ini menghasilkan nilai R Square, sebesar 0,150. Hal ini berarti 15% job insecurity responden penelitian dapat dijelaskan oleh faktor internal locus of control dan masa kerja. Berdasarkan uji t didapatkan nilai t hitung faktor internal locus of control sebesar -3,240 dengan signifikansi 0,002 lebih kecil dari 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial faktor internal locus of control berpengaruh signifikan terhadap variabel job insecurity. Sementara itu, t hitung variabel masa kerja adalah sebesar 2.039 dengan signifikansi 0.044 lebih kecil dari 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel masa kerja berpengaruh signifikan terhadap variabel job insecurity. Berdasarkan uji residual didapatkan taraf signifikansi 0,008 (p < 0,05) dan parameternya positif. Hal ini berarti bahwa variabel masa kerja bukan merupakan variabel moderator yang memoderasi pengaruh faktor internal locus of control terhadap variabel job insecurity.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: job insecurity, locus of control, masa kerja dan karyawan outsourcing
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: Users 1777 not found.
Date Deposited: 07 Jan 2016 13:01
Last Modified: 07 Jan 2016 13:01
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/22706

Actions (login required)

View Item View Item