BENTUK PERTUNJUKAN TARI SILAKUPANG SANGGAR TARI SRIMPI KECAMATAN AMPELGADING KABUPATEN PEMALANG
Iva Ratna Sari, 2501411145 (2015) BENTUK PERTUNJUKAN TARI SILAKUPANG SANGGAR TARI SRIMPI KECAMATAN AMPELGADING KABUPATEN PEMALANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Bentuk pertunjukan tari Silakupang merupakan sebuah bentuk pertunjukan baru dengan menggabungan berbagai tarian, yaitu: tari Sintren, tari Lais, tari Kuntulan dan tari Kuda Kepang yang kemudian muncul kesenian tradisional kerakyatan dengan nama tari Silakupang. Tarian didalam tari Silakupang merupakan tari yang masih aktif di tengah-tengah masyarakat Pemalang dan wajib ada pada setiap pertunjukan tari Silakupang. Berdasarkan paparan tersebut, rumusan masalah penelitian adalah bentuk pertunjukan tari Silakupang Sanggar Tari Srimpi Desa Ujunggede Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang, serta fungsi tari Silakupang. Tujuan penelitian mengetahui, memahami dan mendiskripsikan Bentuk Pertunjukan dan fungsi Tari Silakupang Sanggar Tari Srimpi Desa Ujunggede Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang. Manfaat penelitian ini adalah diharapkan dapat menjadi masukkan bagi perkembangan seni dan menambah kajian ilmu seni khususnya dalam bidang seni tari mengenai bentuk pertunjukan tari Silakupang, serta dapat digunakan sebagai tambahan pedoman pelaksanaan penelitian jika adanya penelitian yang mendalam tentang kajian bentuk pertunjukan tari Silakupang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data wawancara, observasi, dan dokumentasi kemudian di analisi melalui tahap reduksi data, keabsahan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan Hasil penelitian bentuk pertunjukan tari Silakupang Sanggar Tari Srimpi Kecamatan Ampelgading Kabupaten Pemalang adalah urutan sajian pertunjukan tari Silakupang yang terdiri dari tari Jaran Kepang sebagai tari pembuka kemudian dilanjutkan tari Kuntulan, tari Sintren dan tari Lais serta pertunjukan ditutup dengan Tayuban serta unsur pendukung pertunjukan Tari Silakupang yang terdiri dari gerak, waktu, tema, iringan, tata rias busana, tata rias wajah, tata rias rambut, properti, tempat pentas, tata lampu dan tata suara. Dalam pertunjukannya tari Silakupang memiliki fungsi (1) sebagai sarana hiburan, (2) pendidikan (3) pengikat dan pembangkit rasa solidaritas, (4) media komunikasi, dan (5) perangsang produktivitas Saran dari hasil penelitian ini adalah Tari Silakupang perlu dikembangkan lagi dari segi gerak dan pola lantai agar tidak terkesan menonton dan selalu memberi kejutan dalam setiap penampilannya. Karena pada dasarnya kesenian ini tidak memiliki aturan yang baku dalam menetukan gerak namun pemilihan gerak disesuaikan dengan tema yang akan disampaikan.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bentuk Pertunjukan, Fungsi, Tari Silakupang, Sanggar Tari Srimpi. |
Subjects: | N Fine Arts > NX Arts in general |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari) |
Depositing User: | sumarsono mahasiswa unnes |
Date Deposited: | 13 Nov 2015 04:22 |
Last Modified: | 13 Nov 2015 04:22 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21974 |
Actions (login required)
View Item |