ANALISIS DESKRIPTIF FAKTOR – FAKTOR PENYEBAB MOTIVASI BERPRESTASI RENDAH PADA MAHASISWA PENERIMA BEASISWA BIDIKMISI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG


Septi Apriliyani Prasetyaningsih, 1511411075 (2015) ANALISIS DESKRIPTIF FAKTOR – FAKTOR PENYEBAB MOTIVASI BERPRESTASI RENDAH PADA MAHASISWA PENERIMA BEASISWA BIDIKMISI UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 1511411075-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Bidikmisi atau Beasiswa Pendidikan untuk Mahasiswa Miskin Berprestasi adalah beasiswa yang diberikan kepada siswa berprestasi yang tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. Mahasiswa Bidikmisi dituntut untuk menjadi mahasiswa yang berprestasi unggul dan memenuhi syarat – syarat yang telah ditetapkan oleh pihak universitas. Namun dalam kenyataanya banyak mahasiswa Bidikmisi yang memperoleh prestasi akademik dibawah standar dan memiliki motivasi berprestasi yang rendah. Motivasi berprestasi rendah dipengaruhi oleh berbagai faktor. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran faktor – faktor penyebab motivasi berprestasi rendah pada mahasiswa Bidikmisi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deksriptif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa bidikmisi yang memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) < 3,00. Sampel sebanyak 87 mahasiswa. Teknik sampling yang dipakai yaitu cluster sampling. Data penelitian diambil dengan menggunakan skala faktor – faktor penyebab motivasi berprestasi rendah yang mempunyai koefisien validitas dari 0,234 sampai dengan 0,639 dan koefisien reliabilitas sebesar 0,801. Hasil penelitian menunjukan bahwa kedua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal tidak begitu berpengaruh sebagai penyebab dari motivasi berprestasi rendah. Namun, jika dilihat dari sub faktor dari faktor internal yang memiliki persentase terbesar adalah atribusi terhadap keberhasilan dan kegagalan. Berikutnya adalah penilaian terhadap pencapaian yang negatif, kemudian perasaan beban terhadap tanggungjawab dan harapan terhadap keberhasilan yang rendah. Sedangkan dari sub faktor yang memiliki persentase terbesar dari faktor eksternal adalah kurangnya dukungan dosen. Berikutnya adalah sub faktor pengaruh negatif teman sebaya, kemudian kurangnya dukungan orangtua dan pengaruh lingkungan kampus.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Berprestasi, Mahasiswa Bidikmisi
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: cahyo fajar unnes
Date Deposited: 13 Nov 2015 02:23
Last Modified: 13 Nov 2015 02:23
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21915

Actions (login required)

View Item View Item