PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E BERBANTUAN MODUL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI MEMPERBAIKI SISTEM KEMUDI


Renggi Setiabudi, 5201409104 (2015) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E BERBANTUAN MODUL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KOMPETENSI MEMPERBAIKI SISTEM KEMUDI. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5201409104-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

Obeservasi yang dilakukan di SMK Texmaco Pemalang, guru masih menggunakan model pembelajaran ekspositori yakni model pembelajaran yang terjadi satu arah, yakni proses pembelajaran dari guru saja. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian adalah guru kurang memperhatikan pemilihan model pembelajaran yang cocok diterapkan untuk memenuhi kompetensi yang harus dicapai, hasil belajar siswa yang dilihat dari nilai ulangan harian kelas XII TKR masih tergolong dibawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Tujuan penilian adalah untuk membuktikan ada perbedaan atau tidak antara learning cycle 5E berbantuan modul dan model pembelajaran ekspositori pada kompetensi memperbaiki sistem kemudi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan desain quasy experiment desain, karena dalam desain ini peneliti mengontrol semua variabel luar yang mempengaruhi eksperimen. Prosedur penelitian yang digunakan adalah desain jenis nonequivalent control group desaign. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Texmaco Pemalang. Populasi pada penelitian ini adalah 2 kelas XII angkatan 2013/2014. Sampel yang digunakan adalah 2 kelas yaitu kelas XII TKR 1 jumlah 34 siswa dan kelas XII TKR 2 jumlah 36 siswa. Kelas XII TKR 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XII TKR 2 sebagai kelas kontrol. Penggumpulan data menggunakan analisis data menggunakan statistika dan uji t. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh bahwa rata – rata hasil studi kompetensi memperbaiki sistem kemudi pada kelompok eksperimen yang semula 59,85 menjadi 84,71 atau terjadi peningkatan sebesar 41,52%, sedangkan pada kelompok kontrol yang semula memiliki rata –rata sebesar 62,86 menjadi 72,97 atau terjadi peningkatan sebesar 16,08%. Hasil penghitungan analisis data terjadi perbedaan antara learning cycle 5E berbantuan modul dan model pembelajaran ekspositori pada kompetensi memperbaiki sistem kemudi. Bagi guru, penggunaaan penerapan pembelajaran learning cycle 5E dapat menjadi salah satu solusi dan alternatif untuk meningkatkan prestasi siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, modul, learning cycle 5E, sistem kemudi.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin, S1
Depositing User: risma nur unnes
Date Deposited: 12 Nov 2015 18:43
Last Modified: 12 Nov 2015 18:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21678

Actions (login required)

View Item View Item