PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS VA MI AL IMAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG


IDA APRILYANA SARI , 1401411095 (2015) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS VA MI AL IMAN GUNUNGPATI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 1401411095-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (2MB) | Preview

Abstract

IPS merupakan suatu disiplin ilmu yang mempelajari tentang segala aspek kehidupan di dunia. Dengan ilmu IPS, diharapkan manusia dapat menjadi warga negara yang baik. berdasarkan hasil refleksi peneliti bersama kolaborator pada pembelajaran IPS di MI Al Iman Gunungpati Kota Semarang menunjukkan bahwa kualitas pembelajaran IPS rendah. Peneliti menemukan permasalahan berkaitan dengan kualitas pembelajaran yang meliputi ketrampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa. Dari segi guru, guru hanya menggunakan metode ceramah, tidak melakukan pengelompokan, tidak menggunakan model pembelajaran beserta media dan pemberian penguatan belum optimal. Dari segi siswa, siswa pasif, kurang antusias, kesulitan memahami penjelasan guru, kurang dapat mengemukakan pendapat. Hal tersebut mengakiatkan rendahnya hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS di kelas VA MI Al Iman Gunungpati Kota Semarang yang ditunjukkan dengan data bahwa dari 28 siswa, 17 siswa (61%) kurang menguasai materi sehingga tidak tuntas dalam pembelajaran IPS. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPS yang meliputi keterampilan guru, aktivitas siswa dan hasil belajar siswa di kelas VA MI Al Iman Gunungpati Kota Semarang. Desain Penelitian ini menggunakan PTK yang dilaksanakan dalam tiga siklus dengan satu kali pertemuan setiap siklusnya. Setiap siklus melalui empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek yang diteliti yaitu guru dan siswa kelas VA MI Al Iman Gunungpati Kota Semarang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan non-tes. Analisis data menggunakan analisis statistik kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pada keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar di setiap siklusnya. Skor keterampilan guru siklus I, II, dan III adalah 30 (baik), 37 (baik), dan 43 (sangat baik). Skor aktivitas siswa siklus I, II, dan III adalah 27,8 (baik), 30 (baik), dan 33,1 (sangat baik). Persentase ketuntasan klasikal hasil belajar siswa siklus I, II, dan III sebesar 79%, 89%, dan 93%. Simpulan penelitian ini adalah melalui model Role Playing berbantuan media audio visual dapat meningkatkan kualitas pembelajaran IPS pada kelas VA MI Al Iman Gunungpati Kota Semarang. Saran dari penelitian ini adalah dalam pembelajaran hendaknya guru menggunakan media dan model pembelajaran, salah satunya adalah dengan menggunakan model Role Playing dan media audio visual sehingga hasil belajar siswa baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: IPS; Audio Visual; Kualitas Pembelajaran; Role Playing
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: imanda fachruddin unnes
Date Deposited: 12 Nov 2015 15:37
Last Modified: 12 Nov 2015 15:37
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21622

Actions (login required)

View Item View Item