Kebutuhan Neurotik Tokoh Utama dalam Novel Bonjour Tristesse karya Françoise Sagan: Kajian Psikoanalisis Sosial Karen Horney


Fima Rahmanda, 2311411016 (2015) Kebutuhan Neurotik Tokoh Utama dalam Novel Bonjour Tristesse karya Françoise Sagan: Kajian Psikoanalisis Sosial Karen Horney. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 2311411016-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (963kB) | Preview

Abstract

Novel Bonjour Tristesse karya Françoise Sagan adalah novel yang menceritakan kehidupan remaja perempuan berumur 17 tahun bernama Cécile sebagai tokoh utama yang hidup bersama seorang ayah yang akan menikah lagi dengan teman mendiang istrinya. Namun, Cécile tidak setuju dan berusaha untuk menggagalkan pernikahan tersebut dengan mengatur rencana secara masak dan meminta bantuan kepada Elsa dan Cyril. Fokus penelitian ini adalah jenis kebutuhan neurotik dan kecenderungan neurotik yang dialami tokoh utama, bernama Cécile. Penelitian ini bertujuan 1) menjabarkan jenis kebutuhan yang dialami Cécile, 2) memaparkan bagaimana kebutuhan neurotik tersebut mempengaruhi sikap Cécile. Korpus data penelitian ini adalah novel Bonjour Tristesse karya Françoise Sagan. Metode pengumpulan data penelitian ini adalah metode kepustakaan. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik studi kepustakaan. Metode dan teknik analisis data penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik, sedangkan teknik analisis data menggunakan teknik analisis isi. Simpulan penelitian ini adalah Cécile mengalami empat dari sepuluh kebutuhan neurotik, yakni nomor satu, lima, tujuh dan sepuluh dan Cécile juga melakukan dua dari tiga kategori kecenderungan neurotik, yaitu mendekati orang lain dan melawan orang lain. Saran yang dapat diberikan dari hasil penelitian ini adalah 1) dapat memberikan pandangan kepada mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Asing, khususnya mahasiswa program studi Sastra Prancis, bahwa karya sastra dan ilmu lainnya dapat dikombinasikan. Dalam hal ini, ilmu sastra dikombinasikan dengan psikologi, 2) dapat memberikan kontribusi dalam menelaah karya sastra khususnya yang berhubungan dengan kebutuhan neurotik dan kecenderungan neurotik untuk digunakan sebagai teori yang dapat diaplikasikan pada karya sastra lain.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Bonjour Tristesse, kebutuhan neurotik, kecenderungan neurotik
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Perancis (S1)
Depositing User: nur fatihah unnes
Date Deposited: 12 Nov 2015 07:58
Last Modified: 12 Nov 2015 07:58
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21526

Actions (login required)

View Item View Item