PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KESESUAIAN KEBUTUHAN TERHADAP KEBERHASILAN UNIT USAHA TOKOKOPERASI MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG TAHUN 2014


Shinta Tresaeni, 7101411239 (2015) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KESESUAIAN KEBUTUHAN TERHADAP KEBERHASILAN UNIT USAHA TOKOKOPERASI MAHASISWA UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG TAHUN 2014. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7101411239-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Keberhasilan toko sebagai unit usaha koperasi yang merupakan salah satu jenis ritel adalah prestasi dalam meningkatkan kegiatan berbisnis dan pencapaian tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat.Kesejahteraan anggota dan masyarakat dapat tercapai apabila toko koperasi mampu memberikan pelayanan yang berkualitas dan pemenuhan kebutuhan yang sesuai. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: (1) Seberapabesar pengaruh kualitas pelayanan terhadap keberhasilan unit usaha toko Koperasi MahasiswaUniversitas Negeri Semarang? (2) Seberapa besar pengaruh kesesuaian kebutuhan terhadap keberhasilan unit usaha toko Koperasi MahasiswaUniversitas Negeri Semarang? (3) Seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan dan kesesuaian kebutuhan terhadap keberhasilan unit usaha toko Koperasi MahasiswaUniversitas Negeri Semarang?Populasi dalam penelitian ini berjumlah 1322 orang. Teknik pengambilan sampel adalah teknik Proportional Random Samplingdengan sampel 93 anggota. Variabel bebaspenelitian ini adalah kualitas pelayanan dan kesesuaian kebutuhan, sedangkan variabel terikat adalahkeberhasilan unit usaha toko. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah metode kuesionerdan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji asumsi klasik dan regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS.Hasil penelitian dari analisis deskriptifadalah kualitas pelayanan termasuk dalam kriteria memuaskan dengan skor rata-rata 24,77 atau 65,18%, kesesuaian kebutuhan anggota baikdengan skor rata-rata 20,83 atau 71,86% dan keberhasilan unit usaha tokokurangtinggi dengan skor rata-rata 14,34 atau 62,35%. Secara simultan ada pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan dan kesesuaian kebutuhan terhadap keberhasilan unit usaha toko dengan kontribusi sebesar 25,4%.Sedangkan secara parsial terdapat pengaruh kualitas pelayanan terhadap keberhasilan unit usaha toko dengan t hitung 3,477 dan terdapatpengaruh kesesuaiankebutuhan terhadap keberhasilanunit usaha toko dengant hitung 3,503. Hasil pengujian hipotesis secara simultan menunjukkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima dengan harga signifikansi sebesar 0,000.Saran dari penulis adalah anggota hendaknya lebih meningkatkan perhatiannya terhadap keberhasilan unit usaha toko,pelayanan karyawan toko hendaknya lebih dioptimalkan, pengurus hendaknya lebih mengoptimalkan surveykesesuaian kebutuhan anggota, pengurus dan karyawan perlu meningkatkan hubungan kerjasama dengan semua anggota Kopma Unnes.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan, Kesesuaian Kebutuhan dan Keberhasilan Unit UsahaToko
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: ahmad sanusi unnes
Date Deposited: 12 Nov 2015 00:26
Last Modified: 12 Nov 2015 00:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21362

Actions (login required)

View Item View Item