PENGARUH MODAL DAN KINERJA KARYAWAN TERHADAP PEROLEHAN SISA HASIL USAHA (SHU) ANGGOTA KSU ANDINI LUHUR DESA JETAK KECAMATAN GETASAN KABUPATEN SEMARANG


Ria Mayawati, 7101411204 (2015) PENGARUH MODAL DAN KINERJA KARYAWAN TERHADAP PEROLEHAN SISA HASIL USAHA (SHU) ANGGOTA KSU ANDINI LUHUR DESA JETAK KECAMATAN GETASAN KABUPATEN SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7101411204-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Sisa Hasil Usaha (SHU) koperasi merupakan pendapatan koperasi yang diperoleh dalam satu tahun buku dikurangi dengan biaya, penyusutan, dan kewajiban lainnya termasuk pajak dalam tahun buku yang bersangkutan. Sedangkan SHU untuk anggota atau dana anggota adalah bagian dari SHU yang dikembalikan kepada anggota atas jasa-jasa yang telah diberikannya kepada koperasi. Hasil observasi awal di KSU Andini Luhur, menunjukkan bahwa shu anggota mengalami penurunan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Adakah pengaruh modaldan kinerja karyawanterhadap shu anggota KSU Andini Luhur, (2) Seberapa besar pengaruh modaldan kinerja karyawanterhadap shu anggota baik secara simultan maupun parsial.Populasi dalam penelitian ini adalah semua anggota KSU Andini Luhur yang berjumlah 244 orang. Sampel penelitian ini menggunakan teknik proportional random sampling, dengan jumlah sampling sebanyak 152 anggota. Alat pengumpulan data yang digunakan dalam penelitianini adalah metode angket. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan teknik deskriptif persentase, uji asumsi klasik, dan analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian diperoleh analisis deskriptif rata-rata modaldalam kriteria baik sebesar 72%, kinerja karyawandalam kriteria baik sebesar 74%, dan shu anggota dalam kriteria kurang baik sebesar 61%. Hasil uji hipotesis diperoleh bahwa ada pengaruh modaldan kinerja karyawansecara simultan terhadap shu anggota sebesar 57,4% dan sisanya 42,6% dipengaruhioleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Secara parsial modalberpengaruh secara signifikan terhadap shu anggota dengan kontribusi sebesar 34,4%. Kinerja karyawanberpengaruh secara signifikan terhadap shu anggota dengan kontribusi sebesar 18,2%.Untuk meningkatkan sisa hasil usaha anggotadisarankan agar para anggota meningkatkan partisipasikhususnya permodalan dengan melakukan transaksi pada koperasi dengan cara meningkatkan simpanan sukarela dan cadangan koperasi. Selain itu partisipasi dalam penggunaan jasa juga perlu ditingkatkan dengan memanfaatkan unit usaha yang ada dikoperasi seperti unit usaha simpan pinjam dan usaha jasa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Modal, Kinerja Karyawan, Sisa Hasil Usaha (SHU) Anggota
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: ahmad sanusi unnes
Date Deposited: 11 Nov 2015 19:09
Last Modified: 11 Nov 2015 19:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/21210

Actions (login required)

View Item View Item