Aktivitas Katalis Fe3+-zeolit alam dan Zr4+-zeolit alam pada Reaksi Aromatisasi Asetilatif 1,8-Sineol dari Minyak Kayuputih
Eka Alexander, 4311410020 (2015) Aktivitas Katalis Fe3+-zeolit alam dan Zr4+-zeolit alam pada Reaksi Aromatisasi Asetilatif 1,8-Sineol dari Minyak Kayuputih. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (1MB) | Preview |
Abstract
Telah dilakukan reaksi asetilasi 1,8-Sineol menggunakan katalis Fe3+-zeolit alam dan Zr4+-zeolit alam. Peranan zeolit alam sebagai pengemban dalam reaksi, dilakukan pula reaksi asetilasi 1,8-Sineol dengan katalis homogen ZrCl4 dan FeCl3. 1,8-Sineol diperoleh dengan cara distilasi fraksinasi pengurangan tekanan dari minyak kayuputih KPH Gundih-Jawa Tengah. Reaksi asetilasi 1,8-Sineol dalam anhidrida asam asetat dilakukan dengan merefluks selama 12 jam pada suhu 80 ˚C. Selama reaksi berlangsung, dicuplik 3 mL sampel pada durasi 8, 10, dan 12 jam. Pemisahan produk reaksi dilakukan dengan penambahan n-heksana dan aquades kemudian disentrifugasi. Identifikasi produk reaksi dianalisis menggunakan GC, GC-MS, dan FTIR. Uji aktivitas katalis Fe3+-zeolit alam dan Zr4+-zeolit alam dalam reaksi aromatisasi asetilatif 1,8-sineol menghasilkan beberapa produk, antara lain; Terpineol, 5-isopropil-2-metil-asetofenon, 8-Hidroksi-p-simena, dengan persentasi sebesar 10,05 %, 6,32% dan 0,99 %.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | 1,8-sineol, Fe+-zeolit alam, Zr4+ -zeolit alam, terpineol, 5-isopropil-2-metil-asetofenon, 8-hidroksi-p-simena |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry T Technology > TP Chemical technology |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia, S1 |
Depositing User: | Unnes Margi Fitriawan |
Date Deposited: | 11 Nov 2015 10:46 |
Last Modified: | 11 Nov 2015 10:46 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20986 |
Actions (login required)
View Item |