ANALISIS DESKRIPTIF DALAM PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL (PROBLEM BASED LEARNING) OLEH GURU MATA PELAJARAN EKONOMI SMA NEGERI 1 SLIYEG KABUPATEN INDRAMAYU


Sheilla Az Zahra, 7101410132 (2015) ANALISIS DESKRIPTIF DALAM PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL (PROBLEM BASED LEARNING) OLEH GURU MATA PELAJARAN EKONOMI SMA NEGERI 1 SLIYEG KABUPATEN INDRAMAYU. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7101410132-s.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam penerapan kurikulum 2013 ini guru diharuskan untuk mengganti model pembelajaran sesuai dengan kurikulum 2013. Model pembelajaran yang digunakan guru seharusnya dapat membantu proses analisis siswa. Salah satu model tersebut adalah model pembelajaran PBL (Problem Based Learning). Diharapkan model PBL lebih baik untuk meningkatkan keaktifan siswa jika dibandingkan dengan model konvesional. Sejauh ini proses pembelajaran di sekolah masih didominasi oleh sebuah paradigma yang menyatakan bahwa sebuah pengetahuan merupakan perangkat fakta-fakta yang harus dihafal. Permasalahan dalam penelitian ini antara lain : (1) Perencanaan pembelajaran PBL oleh guru Ekonomi (2) Pelaksanaan pembelajaran PBL oleh guru Ekonomi di SMAN 1 Sliyeg (3) Evaluasi pembelajaranPBL oleh guru Ekonomi.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Sliyeg Kabupaten Indramayu. Alat analisis data adalah analisis interaksi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi. Informan utama adalah guru mata pelajaran Ekonomi. Teknik analisis data dalam penelitian ini meliputi : pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi data.Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru-guru mata pelajaran Ekonomi di SMAN 1 Sliyeg selalu membuat perangkat pembelajaran di awal semester dan selalu menyusun dan mempersiapkan RPP sebelum mengajar. Pelaksanaan pembelajaran PBL oleh guru Ekonomi sudah cukup baik dan guru pun cukup memahamimengenai PBL dan mendapat respon positif dari siswa. Evaluasi dan penilaian dari guru Ekonomi masing-masing mempunyai cara yang berbeda, seperti quiz dan tanya jawab, lalu guru memberi nilai tambahan kepada siswa yang aktif dalam menjawab.Saran yang diberikan dalam penelitian ini adalah guru sebaiknya meningkatkan pemahaman mengenai pembelajaran PBL. Guru harus lebih berwawasan luas, meningkatkan kretivitas dan inovatif dalam pelaksanaan PBL. Guru harus memperluas wawasan dan lebih kreatif lagi dalam mengembangkan cara evaluasi pada akhir pembelajaran.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Perencanaan, Pelaksanaan, Evaluasi PBL
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: ahmad sanusi unnes
Date Deposited: 10 Nov 2015 18:36
Last Modified: 10 Nov 2015 18:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20739

Actions (login required)

View Item View Item