PENGARUH LATIHAN SIDE HOP DAN JUMP TO BOX TERHADAP POWER TUNGKAI PADA SISWA EKSTRAKURIKULER BOLAVOLI (Penelitian Eksperimen di SMK Mataram Semarang Tahun 2015)


DWI PUTRI AYUNINGTYAS, 6301411071 (2015) PENGARUH LATIHAN SIDE HOP DAN JUMP TO BOX TERHADAP POWER TUNGKAI PADA SISWA EKSTRAKURIKULER BOLAVOLI (Penelitian Eksperimen di SMK Mataram Semarang Tahun 2015). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 6301411071-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah : 1) Apakah ada pengaruh latihan side hopterhadap power tungkai? 2) Apakah ada pengaruh latihan jump to boxterhadap power tungkai? 3) Mana yang memberikan pengaruh lebih baik antara latihan side hop denganjump to box terhadap power tungkai?.Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui pengaruh latihan side hopterhadap power tungkai. 2) Mengetahui pengaruh latihan jump to boxterhadap power tungkai. 3) Mengetahui latihan yang memberikan pengaruh lebih baik antaraside hop denganjump to boxterhadap power tungkai. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan Matched Subject Design atau pola M-S. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 20 siswa putra yang mengikuti ekstrakurikuler bolavoli di SMK Mataram Semarang tahun 2015 dan dibagi menjadi kelompok eksperimen 1 dan kelompok eksperimen 2 dengan rumus AB-BA. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji-t pada taraf signifikansi 5% db 9. Hasil menunjukan bahwa: 1) Ada pengaruh latihan side hopterhadap power tungkai, dengan hasil t-hitung (2,543) > t-tabel (2,262), 2) Ada pengaruh latihan jump to boxterhadap power tungkai, dengan hasil t-hitung (4,065) > t-tabel (2,262), dan 3)Tidak ada perbedaan antara latihan side hop dengan jump to box, dengan hasil t-hitung (0,845) < t-tabel (2,262).Latihan side hop dan jump to box memberikan pengaruh yang sama terhadap power tungkai. Saran penelitian adalah: 1) Dalam cabang-cabang olahraga yang membutuhkan power tungkai, maka latihan side hop dan jump to box dapat digunakan sebagai alternatif pilihan untuk menentukan metode latihan, dan 2) Pelatih harus mampu mengkondisikan para atlet pada saat berjalannya proses latihan”.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Side Hop, Jump to Box, Power Tungkai.
Subjects: O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: muhamad slamet unnes
Date Deposited: 10 Nov 2015 18:14
Last Modified: 10 Nov 2015 18:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20725

Actions (login required)

View Item View Item