EVALUASI INPUT SISTEM SURVEILANS DIFTERI DI WILAYAH KERJA DINAS KESEHATAN KABUPATEN JOMBANG


Yunar Tri Palupi, 6411410057 (2015) EVALUASI INPUT SISTEM SURVEILANS DIFTERI DI WILAYAH KERJA DINAS KESEHATAN KABUPATEN JOMBANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 6411410057-S.pdf]
Preview
PDF - Published Version
Download (5MB) | Preview

Abstract

Penyakit difteri merupakan salah satu penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I) dan satu kasus difteri merupakan KLB. Jumlah kasus difteri di Kabupaten Jombang mengalami peningkatan dalam beberapa tahun terakhir, salah satunya akibat adanya permasalahan pada input sistem surveilans difteri. Tujuan penelitian untuk mengetahui hasil evaluasi input sistem surveilans difteri di wilayah kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang. Jenis penelitian adalah kualitatif dengan rancangan studi evaluasi. Informan dalam penelitian ini terdiri dari 8 informan utama dan 11 informan triangulasi ditentukan dengan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian ini adalah pedoman wawancara terstruktur, lembar observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan disajikan dalam bentuk narasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketersediaan input man sudah sesuai dengan pedoman, namun jumlah input man yang terlatih belum sesuai dengan pedoman; input method yang belum sesuai dengan pedoman yaitu ketersediaan buku pedoman surveilans dan imunisasi difteri; sumber dana sudah sesuai dengan pedoman, namun alokasi dana khusus belum sesuai dengan pedoman; ketersediaan input material and machine sudah sesuai, namun jenis dari masing-masing material and machine yang tersedia ada yang tidak sesuai dengan pedoman; input market sudah sesuai dengan pedoman hanya saja belum maksimal. Simpulan dari hasil penelitian adalah komponen input surveilans difteri yang telah sesuai dengan pedoman yaitu market, sedangkan komponen input surveilans difteri yang belum sesuai dengan pedoman yaitu man, money, method, dan material and machine. Saran yang peneliti rekomendasikan untuk pihak puskesmas dan Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang adalah meningkatkan keterampilan dan kompetensi input man, melengkapi input material, dan memperbaiki input method. Diphtheria disease was one of the diseases that can be prevented by immunization (PD3I) and one case of diphtheria was the outbreak. The number of cases of diphtheria in Jombang District has increased in recent years, one of them due to problems on diphtheria surveillance system input. The purpose of the research to find out the results of the evaluation of diphtheria surveillance system input in the working area of Jombang District Health Department. This type of research was a qualitative evaluation of the study design. Informants in this study consists of 8 main informants and 11 informants triangulation determined by purposive sampling technique. Data collection techniques with structured interviews, observation, and documentation. The data were analyzed descriptively and presented in narrative form. The results showed that the availability of man's input was in compliance with the guidelines but the number of trained man input has not been in accordance with the guidelines; input method that was not in accordance with the guidelines that the availability of the manual surveillance and immunisation diphtheria; the source of the funds were in compliance with the guidelines but a special fund allocation has not been in accordance with the guidelines; the availability of input material and machine was appropriate but the type of each material and machine were available there is not in accordance with the guidelines; input market was in compliance with the guidelines just hasn't been fullest. The conclusion of this research was a component of the input component of surveillance diphtheria which were in accordance with the guidelines was the market, while the input surveillance diphtheria component that has not been in accordance with the guidelines, such as man, money, method, and material and machine. Suggestions researcher recommended for Public Health Centre and Jombang District Health Department were to increase the skills and competence of man inputs, complement material inputs, and improve the input method.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Evaluasi; Input; Sistem Surveilans; Difteri. Evaluation; Input; Surveillance System; Diphtheria
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1001 Forensic Medicine. Medical jurisprudence. Legal medicine
R Medicine > RD Surgery
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1
Depositing User: muhamad slamet unnes
Date Deposited: 10 Nov 2015 04:51
Last Modified: 10 Nov 2015 04:51
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20444

Actions (login required)

View Item View Item