PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI, SALING KETERGANTUNGAN DAN KARAKTERISTIK SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) Tbk. CABANG PATTIMURA SEMARANG


Tia Evika Rickhy , 3351403083 (2009) PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI, SALING KETERGANTUNGAN DAN KARAKTERISTIK SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) Tbk. CABANG PATTIMURA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI, SALING KETERGANTUNGAN DAN KARAKTERISTIK SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) Tbk. CABANG PATTIMURA SEMARANG] PDF (PENGARUH TEKNOLOGI INFORMASI, SALING KETERGANTUNGAN DAN KARAKTERISTIK SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. BANK RAKYAT INDONESIA (PERSERO) Tbk. CABANG PATTIMURA SEMARANG) - Published Version
Download (639kB)

Abstract

Sistem informasi yang diaplikasikan di PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Pattimura masih kurang dapat diandalkan karena masih belum mampu memecahkan permasalahan-permasalahan tugas pekerjaan dengan maksimal sehingga membuat hubungan penyelesaian tugas pekerjaan kurang harmonis (saling ketergantungan penyelesaian tugas pekerjaan tidak berjalan efektif) dengan bagian sistem informasi dan bagian lainnya, dan ini menimbulkan ketergantungan pertentangan (confliting interdependence) yang akan menurunkan kinerja pelayanan kepada nasabah. Rumusan masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh teknologi informasi, saling ketergantungan dan karakteristik sistem akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial pada PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Pattimura di Kota Semarang dan dari ke tiga variabel tersebut manakah yang lebih besar pengaruhnya terhadap kinerja manajerial pada PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Pattimura di Kota Semarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknologi informasi, saling ketergantungan dan karakteristik sistem akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Pattimura di Kota Semarang dan mana yang lebih berpengaruh antara teknologi informasi, saling ketergantungan dan sistem akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial PT. BRI (Persero) Tbk. Cabang Patimura di Kota Semarang. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari empat variabel dimana pada tahap pertama variabel teknologi informasi dan saling ketergantungan menjadi variabel bebas sedangkan variabel karakteristik sistem akuntansi manajemen menjadi variabel terikat. Kemudian pada tahap kedua variabel teknologi informasi dan saling ketergantungan menjadi variabel bebas, karakteristik SAM menjadi variabel mediasi, sedangkan variabel kinerja manajerial menjadi variabel terikat. Populasi dalam penelitian ini adalah manajer unit BRI cabang Pattimura Semarang yaitu sejumlah 34 manajer. Karena jumlah populasi dalam penelitian ini relatif kecil, maka teknik sampel yang digunakan adalah sensus yaitu elemen populasi diambil semua. Kemudian data yang terkumpul melalui kuesioner dilakukan uji validitas dan reliabelitas dilanjutkan dengan analisis melalui analisis jalur (Path Analysis). Hasil analisis menunjukkan teknologi informasi dan saling ketergantungan berpengaruh terhadap karakteristik Sistem Akuntansi Manajemen dan pengaruh yang paling kuat terhadap karakteristik sistem akuntansi manajemen adalah saling ketergantungan (49,4%) daripada teknologi informasi (38,6%); Teknologi viii informasi, saling ketergantungan dan karakteristik sistem akuntansi manajemen berpengaruh terhadap kinerja manajerial dan pengaruh yang paling kuat terhadap kinerja manajerial adalah saling ketergantungan (37,1%) daripada teknologi informasi (31,9%) dan karakteristik sistem akuntansi manajemen (35,3%). Dan saling ketergantungan dan teknologi informasi berpengaruh terhadap kinerja manajerial melalui karakteristik sistem akuntansi manajemen dan saling ketergantungan melalui karakteristik sistem akuntansi manajemen (17,4%) merupakan pengaruh paling besar terhadap kinerja manajerial daripada teknologi informasi melalui karakteristik sistem akuntansi manajemen (13,6%). Kesimpulan dalam penelitian adalah teknologi informasi, saling ketergantungan dan sistem akuntansi manajemen berpengaruh positif terhadap kinerja manajerial. Pengaruh langsung yang paling kuat adalah saling ketergantungan. Disarankan hasil temuan dari penelitian ini, hendaknya: bagi perusahaan aplikasi Teknologi Informasi perlu ditingkatkan kemampuannya untuk menyajikan informasi sesuai dengan kebutuhan manajer dalam pengambilan keputusan; bagi manajer agar tidak hanya memfokuskan pada aktivitas subunitnya sendiri, tetapi juga aktivitas unit lain untuk meningkatkan kompleksitas tugas, koordinasi dan kontrol yang lebih baik dan bagi peneliti selanjutnya lebih baik menggali data tidak hanya ditekankan pada kuesioner yang sifatnya tertutup tetapi perlu menggali data dengan kuesioner yang sifatnya terbuka, sehingga analisis kualitatif akan menjadi lebih dalam.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Teknologi Informasi, Saling Ketergantungan, Karakteristik Sistem Akuntansi Manajemen Dan Kinerja Manajerial
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: Users 98 not found.
Date Deposited: 03 May 2011 06:11
Last Modified: 25 Apr 2015 04:39
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/2038

Actions (login required)

View Item View Item