PENGARUH LABORATORIUM GAMBAR TEKNIK TERHADAP HASIL KEMAMPUAN GAMBAR MANUAL SISWA DI SMK N 2 PURWODADI
Andreas Andita Kurniawan, 5101409041 (2014) PENGARUH LABORATORIUM GAMBAR TEKNIK TERHADAP HASIL KEMAMPUAN GAMBAR MANUAL SISWA DI SMK N 2 PURWODADI. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Preview |
PDF
- Published Version
Download (2MB) | Preview |
Abstract
Sarana dan prasarana pendidikan memiliki peranan penting yang harus dipenuhi oleh setiap lembaga pendidikan. Kebutuhan sarana dan prasarana pendidikan untuk praktik dimaksudkan sebagai antisipasi dinamika kurikulum maupun tuntutan dunia usaha/industri. Dengan sarana dan prasarana yang memadai tentunya berdampak signifikan terhadap kemampuan siswa sesuai dengan kopetensi yang mereka tepuh yang nantinya dapat menciptakan lulusan yang handal dan siap memasuki dunia kerja yang tentunya sesuai dengan kebutuhan dunia industri. Penelitian bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan laboraturium gambar teknik terhadap hasil kemampuan gambar manual siswa. Fokus penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan laboratorium gambar tehnik bangunan Jurusan Gambar Bangunan SMK Negeri 2 Purwodadi terhadap kemampuan gambar manual siswa. Metode penelitian menggunakan penelitian kuantitatif, pengumpulan data diakukan dengan metode observasi, dokumentasi serta angket dengan kepada responden sejumlah 56 siswa dari populasi sejumlah 65 Siswa, jawaban responden didapatkan data yang dianalisis dengan uji validitas dan signifikan menggunakan rumus Product Moment, uji reliabilitas menggunakan rumus Sperman Brown. Hasil penelitian penggunaan laboratorium gambar sebesar 85,24% dengan kriteria sangat tinggi, sedangkan kemampuan gambar manual siswa sebesar 82,885% dari yang diharapkan dengan kriteria sangat tinggi. Ini artinya bahwa siswa mempunyai kemampuan gambar manual yang sangat baik setelah adanya penggunaan laboratorium gambar, dengan besarnya koefisien korelasi yaitu 0,291 yang lebih besar dari taraf kepercayaan 5% (0,266). Saran Perlu penambahan sarana dan prasarana serta penambahan jam praktek agar siswa benar-benar bisa menguasai dan mempergunakan alat yang dipelajarinya terutama pada laboratorium gambar manual.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Laboratorium Gambar, Kemampuan Gambar Manual Siswa |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan, S1 |
Depositing User: | Unnes Margi Fitriawan |
Date Deposited: | 10 Nov 2015 02:41 |
Last Modified: | 10 Nov 2015 03:04 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20371 |
Actions (login required)
View Item |