KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN POE (PREDICT-OBSERVE-EXPLAIN) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KEJAMBON 4 KOTA TEGAL


Kurnia Novita Sari, 1401410022 (2014) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN POE (PREDICT-OBSERVE-EXPLAIN) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KEJAMBON 4 KOTA TEGAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN POE (PREDICT-OBSERVE-EXPLAIN) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KEJAMBON 4 KOTA TEGAL]
Preview
PDF (KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN POE (PREDICT-OBSERVE-EXPLAIN) TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MATERI PERUBAHAN SIFAT BENDA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI KEJAMBON 4 KOTA TEGAL) - Published Version
Download (4MB) | Preview

Abstract

Untuk menciptakan pembelajaran IPA bermakna, guru harus mampu mendesain model pembelajaran yang memungkinkan siswa dapat berpartisipasi aktif, kreatif, dan terlibat langsung dalam proses pembelajaran. Model POE (Predict-Observe-Explain) cocok untuk diterapkan pada pembelajaran IPA di sekolah dasar karena siswa diberikan kebebasan untuk memprediksi, mengamati, menganalisis, dan menarik kesimpulan sendiri. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran POE terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa antara pembelajaran yang menggunakan model POE dengan pembelajaran yang menggunakan model konvensional dalam pembelajaran IPA materi perubahan sifat benda. Desain penelitian ini menggunakan Quasi Experimental Design dengan bentuk Nonequivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V SD Negeri Kejambon 4 dan10 Kota Tegal tahun ajaran 2013/2014 yang berjumlah 58 siswa. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini yaitu probability sampling dengan metode simple random sampling. Kemudian, diperoleh sampel yang berasal dari kelas V SD Negeri kejambon 4 sebagai kelas eksperimen sejumlah 21 siswa dan kelas V SD Negeri Kejambon 10 sebagai kelas kontrol sejumlah 31 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi dokumentasi, observasi, tes, dan wawancara tidak terstruktur. Teknik analisis data yang digunakan meliputi uji normalitas, homogenitas, dan analisis akhir. Pengujian analisis akhir atau hipotesis penelitian menggunakan uji-t. Berdasarkan hasil uji hipotesis data aktivitas belajar siswa dengan perhitungan menggunakan uji hipotesis komparatif dua sampel independen diperoleh 22,341 > 1,676 (thitung > ttabel) sehingga Ha diterima dan Ho ditolak, atau aktivitas belajar IPA siswa dengan penerapan model POE lebih tinggi daripada aktivitas belajar IPA siswa dengan penerapan model pembelajaran konvensional. Selanjutnya, Berdasarkan hasil uji hipotesis data hasil belajar siswa dengan perhitungan menggunakan uji hipotesis komparatif dua sampel independen diperoleh 2,485 > 1,676 (thitung > ttabel), maka Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan kata lain, hasil belajar IPA siswa dengan penerapan model POE lebih tinggi daripada hasil belajar IPA siswa dengan penerapan model pembelajaran konvensional. Jadi dapat disimpulkan bahwa, penerapan model POE terbukti efektif terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA materi perubahan sifat benda.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Model POE, aktivitas belajar, hasil belajar, IPA, perubahan sifat benda
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Q Science > Q Science (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 10 Jun 2014 11:32
Last Modified: 10 Jun 2014 11:32
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/20076

Actions (login required)

View Item View Item