UPAYA PENGUATAN KARAKTER MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 KENDAL TAHUN AJAR 2012/2013


Riski Rian Azan , 3101409081 (2013) UPAYA PENGUATAN KARAKTER MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 KENDAL TAHUN AJAR 2012/2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of UPAYA PENGUATAN KARAKTER MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 KENDAL TAHUN AJAR 2012/2013]
Preview
PDF (UPAYA PENGUATAN KARAKTER MELALUI INTERNALISASI NILAI-NILAI KEARIFAN LOKAL PADA PEMBELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 KENDAL TAHUN AJAR 2012/2013) - Published Version
Download (938kB) | Preview

Abstract

Penguatan karakter pada peserta didik khususnya pada jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) menjadi kebutuhan mendesak. Hal ini dilakukan mengingat pentingnya penguatan karakter dalam rangka menghadapi degradasi moral dan bergesernya nilai-nilai budaya dikalangan remaja saat ini. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah : (1) apa saja nilai-nilai karakter yang ditanamkan pada pendidikan karakter di SMA N 1 Kendal ? (2) Bagaimana internalisasi nilai-nilai kearifan lokal pada pembelajaran sejarah d SMA N 1 Kendal ? (3) bagaimana penguatan karakter melalui kearifan lokal ?. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini adalah guru sejarah kelas X-1 di SMA negeri 1 Kendal. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam menentukan keabsahan data, penelitian ini adalah menggunakan triangulasi sumber. Teknik analisis data yang digunakan adalah intraktif model yang mencakup tiga hal yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) nilai-nilai karakter yang dikembangkan di SMA N 1 Kendal sudah cukup baik, karena nilai- nilai ditanamkan tersebut sesuai dengan hasil kajian empirik dari pusat kurikulum. Selain itu nilai-nilai tersebut juga ditanamkan dengan baik melalui berbagai kegiatan dan pembiasaan di sekolah seperti adanya kantin kejujuran, foto-foto pahlawan, dan sarana yang menunjang. (2) internalisasi nilai-nilai kearifan lokal pada pembelajaran sejarah di kelas X-1 dilakukan oleh guru sejarah melalui metode ceramah. (3) penguatan nilai Karakter melalui nilai kearifan lokal yang di internalisasikan dalam pembelajaran sejarah berupa petuah-petuah dan kearifan tokoh kepahlawanan diantaranya Walisanga, Sultan agung, dan petuah-petuah yang berbunyi aja dumeh, mulat sarira hangsara wani, ana dina ana upa, ora obah ora mamah. Hal ini berarti sesuai konsep pendidikan karakter adat dan budaya Jawa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Nilai-Nilai Kearifan Lokal, Pembelajaran Sejarah, Penguatan Karakter.
Subjects: C Auxiliary Sciences of History > C Auxiliary sciences of history (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah, S1
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 11 Mar 2014 14:13
Last Modified: 11 Mar 2014 14:13
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19895

Actions (login required)

View Item View Item