IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PHYSICS-EDUTAINMENT DENGAN BANTUAN MEDIA CROCODILE PHYSICS PADA MATA PELAJARAN FISIKA KELAS X DI MAN 1 KOTA MAGELANG


Rahmat Budi Santoso , 4201409092 (2013) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PHYSICS-EDUTAINMENT DENGAN BANTUAN MEDIA CROCODILE PHYSICS PADA MATA PELAJARAN FISIKA KELAS X DI MAN 1 KOTA MAGELANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PHYSICS-EDUTAINMENT DENGAN BANTUAN MEDIA CROCODILE PHYSICS PADA MATA PELAJARAN FISIKA KELAS X DI MAN 1 KOTA MAGELANG]
Preview
PDF (IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PHYSICS-EDUTAINMENT DENGAN BANTUAN MEDIA CROCODILE PHYSICS PADA MATA PELAJARAN FISIKA KELAS X DI MAN 1 KOTA MAGELANG) - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan peneliti di MAN 1 Kota Magelang kelas X tahun ajaran 2012/2013, diperoleh data bahwa ketuntasan klasikal siswa pada semester 1 kurang dari 85% dan aktivitas belajar siswa yang rendah. Penggunaan media simulasi Crocodile Physics yang menarik akan mendukung materi yang dipelajari sehingga minat siswa untuk belajar meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran Physics-Edutainment dengan bantuan media Crocodile Physics dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X-1 sampai dengan kelas X-4. Pengambilan sampel dilakukan secara acak menggunakan teknik random sampling. Pada pelaksanaan pembelajaran, kelas eksperimen mendapat perlakuan dengan menerapkan pembelajaran dengan model Physics-Edutainment dipandu dengan media Crocodile Physics dimana dalam penyampaian materi dan kegiatan sebelum praktikum, guru menampilkan media simulasi dan siswa memperhatikan. Kelas kontrol mendapat perlakuan dengan menerapkan pembelajaran dengan model Physics-Edutainment dengan ceramah. Desain penelitian yang digunakan berupa pretest – posttest control group design. Metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi, tes, dan observasi. Berdasarkan hasil uji gain diperoleh data kelas eksperimen mendapatkan peningkatan sebesar <g> = 0,67 dan kelas kontrol mendapatkan <g> = 0,56 yang kedua kelas tersebut tergolong dalam kriteria peningkatan sedang. Uji ketuntasan belajar diperoleh persentase ketuntasan belajar klasikal untuk kelompok eksperimen sebesar 85 % dan kelompok kontrol sebesar 68 %. Hasil belajar psikomotorik dinilai pada pelaksanaan praktikum. Hasil belajar psikomotorik rata-rata kelas eksperiman sebesar 79,49, sedangkan rata-rata kelas kontrol sebesar 71,67. Hasil belajar afektif dilihat dari penilaian observer dimana rata-rata hasil aspek afektif kelas eksperimen sebesar 81,39 dan kelas kontrol sebesar 78,06. Simpulan yang diperoleh menunjukan bahwa pembelajaran Physics-Edutainment dengan media simulasi Crocodile Physics dapat meningkatkan hasil belajar siswa dan mendapatkan hasil yang lebih baik daripada pembelajaran Physics-Edutainment dengan ceramah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Implementasi; Physics-Edutainment; Crocodile Physics
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
Q Science > QC Physics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: Users 22799 not found.
Date Deposited: 05 May 2014 16:36
Last Modified: 05 May 2014 16:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19760

Actions (login required)

View Item View Item