PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAI DIPADUKAN DENGAN TIME TOKEN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF FISIKA SISWA SMA
Prasetiya Kencana , 4201409032 (2013) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAI DIPADUKAN DENGAN TIME TOKEN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF FISIKA SISWA SMA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TAI DIPADUKAN DENGAN TIME TOKEN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERKOMUNIKASI DAN HASIL BELAJAR KOGNITIF FISIKA SISWA SMA)
- Published Version
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Observasi awal yang dilakukan di SMAN 1 Bobotsari menunjukan adanya proses pembelajaran yang masih terpusat pada guru (teacher centered). Hal ini mengakibatkan siswa pasif dalam kegiatan belajar mengajar, yang menyebabkan kemampuan berkomunikasi dan hasil belajar kognitif siswa juga masih rendah. Pembelajaran fisika memerlukan model yang dapat meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan hasil belajar kognitif, yakni dengan pembelajaran kooperatif tipe TAI dipadukan dengan time token. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis model pembelajaran kooperatif tipe TAI dipadukan dengan time token terhadap kemampuan komunikasi dan hasil belajar kognitif siswa. Penelitian ini merupakan studi eksperimen dengan control group pre test - post test, yang diterapkan pada pokok bahasan listrik dinamis kelas X. Berdasarkan hasil analisis kemampuan berkomunikasi dan hasil belajar kognitif menunjukan bahwa kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol. Hal ini dapat dilihat dari perhitungan uji t kemampuan berkomunikasi menunjukan thitung= 2,14, sedangkan ttabel dengan α=5% dan dk=69 diperoleh hasil 1,995, uji t hasil belajar kognitif menunjukan bahwa thitung= 2,95, sedangkan ttabel dengan α=5% dan dk=69 diperoleh hasil 1,995, karena t berada pada daerah penerimaan Ha, maka kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol. Hal ini diperkuat dengan hasil uji gain untuk memampuan berkomunikasi kelas eksperimen sebesar 0,35, kelas kontrol sebesar 0,16, sedangkan gain untuk hasil belajar kognitif kelas eksperimen sebesar 0,57, kelas kontrol sebesar 0,45. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe TAI dipadukan dengan time token dapat meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan hasil belajar kognitif siswa.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kooperatif tipe TAI (Team Assisted Individualization), Time Token, Kemampuan Komunikasi, Hasil belajar kognitif. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education Q Science > QC Physics |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1 |
Depositing User: | Users 22799 not found. |
Date Deposited: | 05 May 2014 17:03 |
Last Modified: | 05 May 2014 17:03 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19731 |
Actions (login required)
View Item |