BAHAN AJAR FISIKA ONLINE UNTUK MENGEMBANGKAN KEMANDIRIAN DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN KALOR


Yatmono , 4201408060 (2013) BAHAN AJAR FISIKA ONLINE UNTUK MENGEMBANGKAN KEMANDIRIAN DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN KALOR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of BAHAN AJAR FISIKA ONLINE UNTUK MENGEMBANGKAN KEMANDIRIAN DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN KALOR]
Preview
PDF (BAHAN AJAR FISIKA ONLINE UNTUK MENGEMBANGKAN KEMANDIRIAN DAN MINAT BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN KALOR) - Published Version
Download (3MB) | Preview

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi informasi (TI) yang pesat membawa pengaruh dalam bidang pendidikan. Pengaruh perkembangan teknologi tersebut menciptakan inovasi pembelajaran online dalam pendidikan. Adanya pembelajaran online, informasi yang dibutuhkan dapat diakses kapan saja dan dari mana saja. Untuk membantu guru dalam melaksanakan pembelajaran sehingga siswa lebih terbantu dalam belajar salah satunya adalah melalui bahan ajar online. Penyediaan bahan ajar bahan ajar online diharapkan sikap kemandirian siswa dalam belajar akan terbentuk dan mengurangi ketergantungan terhadap kehadiran guru serta kegiatan pembelajaran lebih menarik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan kemandirian dan minat belajar siswa setelah menggunakan bahan ajar fisika online pada pokok bahasan kalor di SMP N 2 Semarang. Penelitian pengembangan ini, uji coba menggunakan desain One- Group Pretest-Posttesst Design yang merupakan bagian dari Quasi Experimental Design. Pengambilan sampel dengan teknik sampling purposive yaitu kelas VII B. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi, tes, dan angket. Metode tes untuk mengetahui pemahaman terhadap materi dan metode angket untuk mengetahui perkembangan kemandirian dan minat belajar. Sebelum penelitian dilaksanakan bahan ajar fisika online divalidasi oleh dosen pembimbing dan dosen ahli. Selanjutnya bahan ajar diuji coba secara terbatas dan ada perbaikan kemudian diterapkan pada kelas. Berdasarkan hasil uji gain pada kemandirian belajar sebesar 0,24 yang berkategori rendah, sedangkan gain minat belajar sebesar 0,22 yang berkategori rendah. Hasil analisis penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan ajar fisika online dapat mengembangkan kemandirian dan minat belajar siswa pada pokok bahasan kalor. Namun hasil perkembangan tersebut tidak signifikan dan masih rendah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bahan ajar fisika online, kemandirian belajar, minat belajar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QC Physics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: Users 22799 not found.
Date Deposited: 05 May 2014 17:44
Last Modified: 05 May 2014 17:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19710

Actions (login required)

View Item View Item