IMPROVISASI PERMAINAN CELLO PADA PERMAINAN IRAMA JENIS LANGGAM JAWA GRUP ORKES KERONCONG HARMONI SEMARANG


Gilang Ryand Prakosa, 2503406524 (2013) IMPROVISASI PERMAINAN CELLO PADA PERMAINAN IRAMA JENIS LANGGAM JAWA GRUP ORKES KERONCONG HARMONI SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of IMPROVISASI PERMAINAN CELLO PADA PERMAINAN IRAMA JENIS LANGGAM JAWA GRUP ORKES KERONCONG HARMONI SEMARANG]
Preview
PDF (IMPROVISASI PERMAINAN CELLO PADA PERMAINAN IRAMA JENIS LANGGAM JAWA GRUP ORKES KERONCONG HARMONI SEMARANG)
Download (4MB) | Preview

Abstract

Improvisasi permainan cello dalam langgam Jawa lebih menyerupai kendang Jawa. Hanya sedikit grup orkes keroncong yang dalam improvisasi cellonya terdapat kemiripan dengan permainan kendang Jawa. Orkes Keroncong Harmoni adalah salah satu grup Orkes Keroncong yang dalam permainan cellonya ada kemiripan dengan permainan kendang Jawa, bahkan ritmis sekaligus pola permainannya sangat mirip dengan pola permainan kendang Jawa. Grup Orkes Keroncong Harmoni merupakan salah satu grup orkes keroncong yang berprestasi baik di tingkat daerah maupun propinsi. Grup ini telah mendapat banyak penghargaan baik di tingkat nasional maupun propinsi. Rumusan masalah yang muncul dari penelitian ini adalah bagaimanakah improvisasi permainan cello dalam irama jenis langgam Jawa pada Orkes Keroncong Harmoni di Semarang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan improvisasi instrumen cello dalam jenis musik keroncong langgam Jawa pada Orkes Keroncong Harmoni. Manfaat penelitian ini adalah sebagai pengalaman berharga peneliti dan merupakan salah satu upaya untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang musik keroncong dan permainan cello pada langgam Jawa. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan memaparkan hasil secara deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan tiga tahapan, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, dimana data yang diperoleh dari lapangan dibandingan dengan data yang diamati oleh peneliti. Pola improvisasi permainan instumen cello keroncong dalam irama jenis langgam Jawa grup Orkes Keroncong Harmoni Semarang ada kemiripan dengan pola permainan instrumen kendang pada musik karawitan. Improvisasi pada instrumen cello di dalam irama jenis langgam Jawa merupakan adaptasi bunyi dari permainan kendang Jawa. Pola irama sama, hanya saja cara memainkan instrumen cello pada jenis irama langgam Jawa yaitu dengan dipetik dengan ada penambahan satu teknik yang dinamakan teknik kepla’an. Hal ini dimaksudkan agar pola irama dari instrumen kendang Jawa sebagai alat musik pukul dapat diwakili dengan pola irama instrumen cello tersebut. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan permainan improvisasi cello pada grup Orkes Keroncong Harmoni Semarang ada kemiripan dengan pola irama instrumen kendang Jawa pada musik karawitan. Hal ini dikarenakan musik keroncong berkembang pesat di daerah Jawa khususnya Jawa Tengah. Selain itu karena adanya motivasi seniman Indonesia khususnya seniman keroncong untuk melestarikan musik karawitan yang diaplikasikan pada jenis musik keroncong.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Improvisasi, Permainan Cello, Permainan Irama, Jenis Langgam
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik)
Depositing User: Users 23382 not found.
Date Deposited: 07 May 2014 09:37
Last Modified: 07 May 2014 09:37
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19577

Actions (login required)

View Item View Item