MANAJEMEN KLUB BOLABASKET SAHABAT SEMARANG TIM PUTRI TAHUN 2012-2013


PANCA AYU SAPUTRI, 6101409034 (2013) MANAJEMEN KLUB BOLABASKET SAHABAT SEMARANG TIM PUTRI TAHUN 2012-2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of MANAJEMEN KLUB BOLABASKET SAHABAT SEMARANG TIM PUTRI TAHUN 2012-2013]
Preview
PDF (MANAJEMEN KLUB BOLABASKET SAHABAT SEMARANG TIM PUTRI TAHUN 2012-2013)
Download (6MB) | Preview

Abstract

Manajemen merupakan bagian tidak terpisahkan dari aktivitas suatu organisasi yang menyeluruh, termasuk proses pembinaan prestasi dalam sebuah klub bolabasket Sahabat Semarang, khususnya tim putri. Manajemen yang baik dalam sebuah klub bolabasket tim putri pada khususnya dapat memperlancar atau mempertahankan kegiatan klub serta mengembangkan bakat atlet-atlet putri agar lebih berprestasi. Masalah dalam penelitian ini difokuskan pada: 1) Bagaimana manajemen pada klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri tahun 2012-2013? 2) Bagaimana pelaksanaan fungsi manajemen di dalam klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri tahun 2012-2013? 3) Bagaimana pola pembinaan dan latihan pada klub bola basket Sahabat Semarang tim putri pada tahun 2012-2013?. Penelitian ini adalah merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sasaran dalam penelitian ini adalah pelaksanaan manajemen klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri tahun 2012-2013, dan subjek penelitian ini adalah 9 pengurus klub, 20 atlet, 20 orang tua atlet dan pengambilan sampelnya menggunakan teknik purposive sample. Variabel dalam penelitian ini adalah pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri tahun 2012-2013. Metode pengumpulan datanya mengggunakan metode observasi, dokumentasi, wawancara, dan angket. Untuk menguji validitas menggunakan rumus product moment dan uji reliabilitasnya menggunakan rumus alpha. Analisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisis data deskriptif persentase. Hasil dari penelitian ini bahwa sistem manajemen klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri tahun 2012-2013 adalah baik. Dari hasil analisis data yang diperoleh melalui angket menunjukan bahwa sistem perencanaan baik dengan persentase 81,96%, indikator pengorganisasian baik dengan persentase 82,40%, indikator fungsi kepemimpinan dalam manajemen klub baik dengan persentase 78,25%, indikator pengawasan baik dengan persentase 80,10%. Sedangkan berdasarkan hasil observasi dan wawancara didalam pendanaan klub, perekrutan tenaga kerja dan anggota klub serta pola pembinaan prestasi dikatakan baik, karena didalam penanganan sistem manajemen dilakukan oleh para tenaga profesional. Simpulan dan saran berdasarkan dari hasil penelitian keenam indikator di atas menunjukan bahwa manajemen klub bolabasket Sahabat Semarang tim putri 2012-2013 sudah baik akan tetapi masih banyak kekurangan yang perlu perbaiki. Saran dari hasil penelitian yang dapat diberikan adalah untuk para pengurus klub bola basket agar menambah dan memperbaiki peralatan, agar terawat, dan lengkap.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Manajemen, Klub Bolabasket Sahabat Semarang Tim Putri
Subjects: O Sport > Physical fitness
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Users 22797 not found.
Date Deposited: 07 May 2014 13:06
Last Modified: 07 May 2014 13:06
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19404

Actions (login required)

View Item View Item