“IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN EKONOMI KOMPETENSI DASAR MENCATAT TRANSAKSI KE DALAM JURNAL UMUM PERUSAHAAN JASA KELAS XI IPS DI SMA N 1 REMBANG


Dwi Putri Ervina Ayu Sari, 7101409022 (2013) “IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN EKONOMI KOMPETENSI DASAR MENCATAT TRANSAKSI KE DALAM JURNAL UMUM PERUSAHAAN JASA KELAS XI IPS DI SMA N 1 REMBANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of “IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN EKONOMI KOMPETENSI DASAR MENCATAT TRANSAKSI KE DALAM JURNAL UMUM PERUSAHAAN JASA KELAS XI IPS DI SMA N 1 REMBANG]
Preview
PDF (“IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF (STAD) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN EKONOMI KOMPETENSI DASAR MENCATAT TRANSAKSI KE DALAM JURNAL UMUM PERUSAHAAN JASA KELAS XI IPS DI SMA N 1 REMBANG)
Download (3MB) | Preview

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini mengenai implementasi pendidikan karakter dalam pengajaran yang dilakukan di SMA N 1 Rembang yang kurang maksimal, serta masih ada siswa yang nilainya belum mencapai KKM yang telah ditentukan sekolah, sehingga dibutuhkan suatu inovasi metode pembelajaran yang dapat meningkatkan karakter siswa menjadi lebih baik serta dapat meningkatkan hasil belajar siswa terutama dalam memahami materi pelajaran jurnal umum.Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengimplementasian pendidikan karakter dalam pengajaran, untuk mengertahui perbedaan karakter siswa sebelum dan sesudah perlakuan serta untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode STAD. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu (quasi experimental method). Populasi adalah seluruh siswa kelas XI IPS di SMA N 1 Rembang tahun ajaran 2012/2013, yang terdiri dari 2 kelas. Sampel penelitian diambil 2 kelas dengan metode pengundian yang digunakan untuk menentukan kelas eksperimen dan kontrol, kemudian didapat kelas XI IPS 1 sebagai kelas eksperimen dan XI IPS 2 sebagai kelas kontrol. Metode pengumpulan data yaitu dengan metode tes, metode observasi, metode angket dan metode wawancara. Data diuji dengan menggunakan uji paired sample t-tets dan independent sample t-test Hasil penelitian diperoleh 1) Implementasi pendidikan karakter yang dilakukan oleh guru bidang studi ekonomi di SMA N 1 Rembang telah dilaksanakan dengan baik.2) ada peningkatan pendidikan karakter siswa pada kelas eksperimen sebesar 4%. 3) metode STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas eksperimen lebih tinggi dari hasil belajar siswa yang menggunakan metode konvensional sebesar 1.97. Saran yang diajukan dalam penelitian ini adalah perlu ada pelatihan pendidikan karakter bagi guru dikarenakan masih banyak guru yang kesulitan mengimplementasikan pendidikan karakter dalam pengajaran, perlu juga diadakannya pelatihan variasi model pembelajaran guna membantu guru untuk menambah referensi dalam mengajar.dan perlu adanya peningkatan kemampuan guru dalam pengelolaan kelas.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Model Pembelajaran STAD, Jurnal Umum,Implementasi Pendidikan Karakter
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Users 22786 not found.
Date Deposited: 07 May 2014 17:46
Last Modified: 07 May 2014 17:46
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19263

Actions (login required)

View Item View Item