HUBUNGAN POWER LENGAN, KEKUATAN GENGGAMAN, DAN KOORDINASI MATA TANGAN DENGAN HASIL SERVIS SLICE PADA ATLET TENIS USIA 13-16 DI KLUB YUNIOR PELTI TEMANGGUNG TAHUN 2013
Roven Aji Kurnia, 6301409013 (2013) HUBUNGAN POWER LENGAN, KEKUATAN GENGGAMAN, DAN KOORDINASI MATA TANGAN DENGAN HASIL SERVIS SLICE PADA ATLET TENIS USIA 13-16 DI KLUB YUNIOR PELTI TEMANGGUNG TAHUN 2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (HUBUNGAN POWER LENGAN, KEKUATAN GENGGAMAN, DAN KOORDINASI MATA TANGAN DENGAN HASIL SERVIS SLICE PADA ATLET TENIS USIA 13-16 DI KLUB YUNIOR PELTI TEMANGGUNG TAHUN 2013)
Download (4MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah ada hubungan power lengan, kekuatan genggaman, dan koordinasi mata tangan dengan hasil servis slice pada Atlet Tenis Usia 13-16 di Klub Yunior PELTI Temanggung Tahun 2013 baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidak adanya hubungan power lengan, kekuatan genggaman, dan koordinasi mata tangan dengan hasil servis slice pada Atlet Tenis Usia 13-16 di Klub Yunior PELTI Temanggung Tahun 2013 baik secara sendirisendiri maupun bersama-sama. Penelitian ini menggunakan survei dengan teknik tes pretasi. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 40 atlit, dan sampel atlit berusia 13-16 tahun berjumlah 15 yang diperoleh dari purposive sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah power lengan (X1), kekuatan genggaman (X2), dan koordinasi mata tangan (X3), service slice (Y). Instrumen yang digunakan adalah: 1) tes power lengan menggunakan bola medicine seberat 2 kg, 2) tes kekuatan genggaman hand grip dynamometer, 3) tes koordinasi mata tangan menggunakan lempar tangkap bola, 4) tes ketepatan servis menggunakan lapangan yang telah diberi sasaran dan poin. Teknik analisis data menggunakan korelasi dan regresi berganda dengan tiga variabel bebas dan satu variabel terikat. Hasil analisis hubungan power lengan, kekuatan genggaman, dan koordinasi mata tangan dengan hasil servis slice menggunakan uji r pada α = 5% jumlah N-1 = 15 yaitu 0,532 dapat disimpulkan 1) hubungan power dengan service slice sebesar 0.825, 2) hubungan kekuatan genggaman dengan service slice sebesar 0.722. 3) hubungan koordinasi mata tangan dengan service slice sebesar 0,758, 4) hubungan power dan kekuatan genggaman dengan service slice sebesar 0,859, 5) hubungan power dan koordinasi mata tangan dengan service slice sebesar 0,856, 6) hubungan kekuatan genggaman dan koordinasi mata tangan dengan service slice sebesar 0,828, 7) hubungan power, kekuatan genggaman dan koordinasi mata tangan dengan service slice sebesar 0,882. Berdasarkan hasil penelitian, saran peneliti adalah: 1) bagi para pelatih tenis supaya memperhatikan faktor kondisi fisik power lengan, kekuatan genggaman, dan koordinasi mata tangan dalam memberikan program latihan sesuai dengan kebutuhan atlit. 2) bagi peneliti lain perlu adanya penelitian lebih lanjut terhadap faktor-faktor dan sampel lain untuk mencari hubungan terhadap hasil servis slice.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Power Lengan, Kekuatan Genggaman, Koordinasi Mata Tangan dan hasil servis slice. |
Subjects: | O Sport > Physical fitness |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1 |
Depositing User: | Users 22788 not found. |
Date Deposited: | 16 May 2014 10:03 |
Last Modified: | 16 May 2014 10:03 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19078 |
Actions (login required)
View Item |