PENGARUH METODE MENGAJAR DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT MENGELOLA DANA KAS KECIL SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK WIDYA PARAJA UNGARAN TAHUN 2011/2012


Sriyadi, 7101408080 (2013) PENGARUH METODE MENGAJAR DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT MENGELOLA DANA KAS KECIL SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK WIDYA PARAJA UNGARAN TAHUN 2011/2012. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH METODE MENGAJAR DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT MENGELOLA DANA KAS KECIL SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK WIDYA PARAJA UNGARAN TAHUN 2011/2012]
Preview
PDF (PENGARUH METODE MENGAJAR DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA DIKLAT MENGELOLA DANA KAS KECIL SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK WIDYA PARAJA UNGARAN TAHUN 2011/2012)
Download (2MB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan guru mata diklat mengelola dana kas kecil kelas X SMK Widya Praja Ungaran dan pengamatan di kelas diperoleh informasi bahwa metode mengajar yang diterapkan guru telah bervariasi, hal ini terlihat dari metode mengajar yang digunakan guru antara lain metode ceramah, metode tanya jawab dan metode pemberian tugas. Sumber belajar yang digunakan bertumpu pada lembar fotocopy-an yang diberikan guru. Kenyataannya masih terdapat siswa yang nilainya dibawah KKM pada mata diklat mengelola dana kas kecil. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) adanya pengaruh metode mengajar dan sumber belajar terhadap prestasi belajar siswa, (2) adanya pengaruh metode mengajar terhadap prestasi belajar siswa, dan (3) adanya pengaruh sumber belajar terhadap prestasi belajar siswa. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X AP SMK Widya Praja Ungaran berjumlah 95 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis regresi berganda dan analisis deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis regresi linier berganda diperoleh persamaan: Y= 0,77+0,414X1+0,686X2. Uji F diperoleh Fhitung = 59,508, sehingga H1 diterima. Secara parsial (uji t) metode mengajar (X1) diperoleh thitung = 3,248, sehingga H2 diterima. Variabel sumber belajar (X2) diperoleh thitung=4,768, sehingga H3 diterima. Secara simultan (R2) metode mengajar dan sumber belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa sebesar 55,5%. Simpulan penelitian ini adalah metode mengajar dan sumber belajar berpengaruh terhadap prestasi belajar siswa baik secara simultan maupun parsial. Saran penelitian ini adalah perlu adanya variasi penggunaan media pembelajaran agar siswa tidak merasa bosan dan menambah penggunaan sumber belajar dari berbagai sumber untuk menambah pengetahuan guru maupun siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Metode Mengajar, Sumber Belajar, Prestasi Belajar
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: UNSPECIFIED
Depositing User: Users 22786 not found.
Date Deposited: 16 May 2014 10:30
Last Modified: 16 May 2014 10:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/19057

Actions (login required)

View Item View Item