SUMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI, LENGAN, DAN KELENTUKAN TOGOK DENGAN HASIL SMASH SEMI BOLA VOLI PADA PEMAIN PUTRAKLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2013


M. Daryanto, 6301408117 (2013) SUMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI, LENGAN, DAN KELENTUKAN TOGOK DENGAN HASIL SMASH SEMI BOLA VOLI PADA PEMAIN PUTRAKLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of SUMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI, LENGAN, DAN KELENTUKAN TOGOK DENGAN HASIL SMASH SEMI BOLA VOLI PADA PEMAIN PUTRAKLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2013]
Preview
PDF (SUMBANGAN KEKUATAN OTOT TUNGKAI, LENGAN, DAN KELENTUKAN TOGOK DENGAN HASIL SMASH SEMI BOLA VOLI PADA PEMAIN PUTRAKLUB IVOKAS KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2013)
Download (3MB) | Preview

Abstract

Untuk menghasilkan smash yang baik selain penguasaan teknik smash juga perlu faktor utama unsur-unsur fisik antara lain kekuatan otot tungkai dan kekuatan otot lengan bekerja sama untuk memukul (cambukan bola) sehingga dapat menghasilkan teknik yang sempurna serta didukung dengan kelentukan togok untuk menghasilkan ketepatan melakukan smash. Prestasi bola voli seseorang dipengaruhi oleh faktor kekuatan dan kelentukan.Dalam hal ini menitik beratkan pada kekuatan otot tungkai, kekuatan otot lengan dan kelentukan togok. Permasalahan penelitian ini adalah: 1) Apakah ada sumbangan kekuatan otot tungkai dengan hasil smash semi? 2) Apakah ada sumbangan kekuatan otot lengan dengan hasil smash semi? 3) Apakah ada sumbangan kelentukan otot kelentukan togok dengan hasil smash semi? 4) Apakah ada sumbangan kekuatan otot tungkai,kekuatan otot lengan dan kelentukan togok dengan hasil smash semi. Penelitian ini menggunakan metode survey tes, populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah pemain bola voli putera Klub bola voli IVOKAS kabupaten semarang berusia 14-17 tahun berjumlah 20 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah pemain bola voli putera klub bola voli IVOKAS kabupaten Semarang yang berusian 14-17 tahun dengan metode pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Hasil penelitian yang dieroleh adalah: 1) Sumbangan kekuatan otot tungkai dengan kemampuan smash semi adalah 53,4%, 2) Sumbangan kekuatan otot lengan (pull,push) dengan kemampuan smash semi adalah 38,5% dan 59,9 3) Sumbangan kelentukan togok dengan kemampuan smash semi adalah 72,8%, 4) Sumbangan kekuatan otot tungkai, kekuatan otot lengan dan kelentukan togok terhadap kemampuan smash semi adalah 71,8%. . Saran yang dapat penulis sampaikan adalah: 1) Bagi Pelatih: kekuatan otot tungkai, kekuatan otot lengan, kelentukan togok memberikan sumbangan yang signifikan terhadap hasil smash semi, tanpa mengabaikan aspek yang lain ternyata aspek kekuatan otot tungkai, kekuatank otot lengan, kelentukan togok perlu diberikan kepada atlet sejak memulai proses latihan, 2) Bagi Peneliti: Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut dengan lebih memperluas ruang lingkup penelitian, agar hasil yang diharapkan bisa tercapai dengan tepat

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sumbangan, Kekuatan, Kelentukan, Smash Semi
Subjects: O Sport > Physical fitness
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Users 22788 not found.
Date Deposited: 16 May 2014 10:50
Last Modified: 16 May 2014 10:50
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18998

Actions (login required)

View Item View Item